Bandung (ANTARA News) - PT Daya Adira Mustika (Daya), main dealer sepeda motor Honda di Jawa Barat, menjadi sponsor utama tim "Maung Bandung" Persib untuk tiga musim kompetisi atau hingga 2013.

"Bila musim lalu kotrak sponsor hanya untuk semusim kompetisi, kontrak kali ini untuk tiga musim kompetisi atau 2013," kata General Manager Part Sales & Marketing PT Daya Adira Mustika Teddy Ramli seusai menandatangani kontrak sponsor di Sekretariat PT Persib Bandung Bermartabat di Bandung, Selasa.

Meski Persib gagal menjadi juara pada musim kompetisi lalu baik di ajang Liga Super Indonesia (LSI) maupun Copa Indonesia, namun tidak menyurutkan Daya Honda untuk kembali mendukung tim kebanggaan masyarakat Jawa Barat itu.

"Kami sangat senang dan gembira karena Daya Honda tetap mendukung perjalanan Persib di kompetisi Liga Super Indonesia dan Copa Indonesia hingga 2013. Semoga kerja sama ini menjadi dorongan bagi Persib untuk mewujudkan impian bobotoh Persib menjadi juara Liga dan juara di level Asia," kata Teddy.

Namun demikian, pihak Daya Honda enggan menyebutkan nilai sponsorship untuk tim Bandung itu. Namun ia menyiratkan, Daya Honda akan menggelontorkan sejumlah dana untuk Persib, termasuk bonus bila Persib berhasil menjadi Juara LSI, Copa Indonesia ataupun berlaga di level Asia.

Jumlahnya, kata Teddy Permadi, telah disepakati bersama dengan Manajemen Persib Bandung dalam klausul kontrak yang ditandatangani kedua belah pihak.

Seperti pada musim lalu, dengan menjadi sponsor utama, logo Daya-Honda akan ditempelkan pada dada kostum pemain Persib, selain itu dipampang pada iklan A-board di tempat Persib berlatih serta akan melekat pada seluruh apparel pemain dan official Persib seperti kaos tim, celana, jaket, tas, sticker hingga jadwal pertandingan Persib.

Selain itu, sejumlah pemain Persib juga dipastikan menjadi `model` iklan dari produk produsen sepeda motor itu yang akan dipasang di sejumlah tempat di seluruh Jawa Barat.

Sementara itu Febby Permadi, Direktur Marketing PT Persib Bandung Bermartabat menyatakan dukungan sponsor Daya Honda untuk tiga tahun mendatang merupakan sebuah kepercayaan dan dukungan bagi Persib Bandung. Selain itu menunjukkan bahwa Persib merupakan tim yang prospektif dan menjual secara bisnis.

"Kerjasama dengan Daya-Honda ini merupakan tahun kedua, istimewanya kontrak tahun ini untuk jangka waktu tiga tahun," kata Febby.

Sementara itu dua pemain gelandang Persib, Eka Ramdhani dan Atep menyambut baik dengan ditetapkannya sponsor utama bagi tim yang dibelanya. Namun demikian ia mengaku tidak ada kontrak khusus dengan pemain dari sponsor bila mereka berpose mempromosikan produk otomotif itu.

"Sampai saat ini belum ada kontrak khusus dengan pemain, namun yang jelas kami senang tim memperoleh sponsor utama," kata Eka Ramdani yang diiyakan oleh rekannya Atep.

Sementara itu tim Persib Bandung dipastikan memperkenalkan para pemainnya yang akan dilakukan dalam peluncuran tim yang akan digelar di Stadion Siliwangi Kota Bandung, Rabu (22/9). Persib telah mengontrak sebanyak 22 pemain, termasuk dua diantaranya pemain asing.

Namun kabar buruk, peluncuran tim kemungkinan tidak dihadiri pelatih kepala Darko Janakovic yang disebut-sebut akan dicoret dari tim karena tidak ada kecocokan dengan para pemain "Maung Bandung".

(S033/Y008/S026)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010