Manakala sebuah organisasi telah tumbuh dan berkembang, maka pencapaian tak lantas berhenti begitu saja. Masih banyak impian-impian lain yang perlu digapai.

Harapan-harapan berikutnya juga secara alami akan muncul seiring dengan prestasi demi prestasi yang telah ditoreh. Sebuah organisasi atau lembaga selalu meniscayakan adanya peningkatan peran secara signifikan.

Jika pada awalnya, organisasi tersebut hanya berangkat dari tingkat lokal maka langkah selanjutnya adalah ingin terus berkembang dan naik ke level nasional. Setelah itu tercapai maka akan terus merangsek masuk ke kancah regional. Sudah bisa dipastikan bahwa tujuan berikutnya adalah menjangkau ke panggung internasional (baca; dunia).

World Class Organization (WCO) merupakan organisasi yang dikenal di kancah dunia. Secara spesifik, ia telah memiliki pelbagai klasifikasi organisasi, baik dari sisi manajemen, peran yang dimainkan, serta dukungan SDM yang memiliki kualifikasi tinggi.

Misalnya organisasi yang sudah mendapatkan sertifikat ISO (The International Organization for Standarization) atau memenuhi yang diminta oleh organisasi dunia seperti PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa).

Peran yang mesti dimiliki organisasi tersebut setidaknya berupa aktifitas dan kegiatannya telah menjangkau dan memiliki sebaran melewati batas regional dan diketahui di tingkat dunia.

Sebut saja misalnya Green Peace yang memiliki cabang di berbagai negara. Dari sisi SDM setidaknya mereka memiliki pengetahuan, kemampuan, bahasa yang dikuasai serta pengalaman di level internasional.

DD sebagai lembaga yang selama ini bergerak di wilayah social entrepreuenurship juga pelan-pelan bergerak ke arah sana. Hal tersebut tentunya, memerlukan berbagai prasyarat yang sudah banyak dikantongi oleh lembaga ini.

Semisal kegiatan pemberian bantuan yang sudah menjangkau ke berbagai negara, penghargaan, pemberitaan dari media internasional, serta torehan prestasi-prestasi lain yang sudah dicapai oleh lembaga ini.

Di kancah internasional misalnya, DD sudah tercatat secara rutin telah mengirim misi kemanusiaan ke Bosnia, Irak, Afganistan, Kamboja, Birma, Palestina, Filipina, Vietnam dan sebagainya.

Seiring dengan semangat tersebut cabang-cabang DD mulai bertebaran di mana-mana seperti Hongkong dan Australia. Dalam rencananya ke depan DD akan membuka kantor perwakilan di kawasan Eropa serta Amerika. Cita-cita inilah yang sekarang menjadi fokus bersama di lingkungan DD yang hendak dikembangkan dalam jangka waktu lima tahun ke depan.

*) Penulis adalah Direktur Eksekutif Dompet Dhuafa

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010