Jakarta (ANTARA News) -  Lenovo Kamis (16/12) mengumumkan IdeaPad U260, laptop portable dengan layar 12,5-inci pertama di dunia yang berdimensi layar lebar 16:9 dalam form factor 12-inci.

Produk terbaru keluarga IdeaPad U Series ini memiliki tampilan minimalis, cover metal magnesium-alloy, palm rest bermotif kulit dan touchpad dari kaca.

"IdeaPad U260 didesain untuk konsumer Indonesia yang sangat menghargai setiap aspek desain, dari aspek mekanis, sentuhan manusia, warna, bahan dan sentuhan akhir, yang dibangun oleh tim desain kami dalam produk ini," kata Irene Santosa, Country Manager, Home and Small-Medium Business, Lenovo Indonesia.

Desain U260 terinspirasi oleh siluet jurnal/buku klasik yang berlapis kulit, dengan outline berbentuk "U" dan bingkai magnesium-alloy satu keping dengan rancangan khusus, sehingga membuatnya lebih kuat namun lebih tipis dan lebih ringan.

Cover eksterior, yang mengedepankan desain satu keping dengan pola tanpa putus, dapat dihadirkan berkat teknologi insert-molding injection.

IdeaPad U260 memiliki berat kurang dari tiga pon (1.36 kg) dan ketebalan sekitar setengah inci. U260 memiliki desain ergonomis dengan lekukan, proporsi dan mekanik engsel yang mulus untuk kenyamanan maksimal karena akan mudah dibuka dengan satu tangan.

Laptop itu didukung prosesor hingga Intel IntelR CoreT i3. U260 dapat dikonfigurasi dengan penyimpanan hard drive hingga 320GB atau penyimpanan berbasis flash 128GB yang menyediakan ruang yang sangat besar untuk musik, foto, dan film.

Dengan memori DDR3 hingga 4GB, konsumer dapat menikmati pengalaman multimedia yang sempurna sambil melakukan browsing beberapa halaman web dan menggunakan aplikasi.

Fitur-fitur tambahan dari U260 meliputi Breathable Keyboard terdepan di industri, IntelR Advanced Cooling Technology yang memungkinkan PC bekerja lebih dingin dan tahan percikan air.

Sensor cahaya sekitar (Ambient Light Sensors) pada U260 membantu melindungi mata pengguna dengan secara otomatis menyesuaikan daya terang layar berdasarkan kondisi pencahayaan dan Lenovo Active Protection SystemT bertindak sebagai 'kantung udara' untuk hard drive guna melindungi data yang tersimpan di dalam laptop jika laptop jatuh atau terlempar.

Mereka yang menginginkan fungsonalitas hiburan dan multimedia akan menyukai speaker DolbyR Advanced AudioT surround sound dari U260, output HDMI untuk streaming high definition ke HDTV dan kamera web terintegrasi untuk Skype dan panggilan video.

U260 hadir dengan Genuine Microsoft WindowsR 7 Home Basic atau Premium dan Lenovo Enhanced Experience untuk Windows 7, sertifikasi unik dari Lenovo yang menghadirkan waktu boot-up dan shutdown yang cepat, kemampuan multimedia kaya dan tool pemeliharaan sistem yang mudah.

Bersamaan dengan peluncuran IdeaPad U260, Lenovo menambahkan aspek kesenangan (fun) dengan peluncuran http://www.whatsyourideaoffun.com/id. SItus itu berisi kontes-kontes menarik, tool video dan foto yang unik serta informasi mengenai laptop dan desktop Lenovo merek Idea yang menggunakan prosesor Intel Core.

Didesain untuk membuat pemilihan produk oleh konsumer lebih sederhana dan informatif, kampanye ini menampilkan klaim-klaim kinerja spesifik berdasarkan perilaku penggunaan oleh konsumer di dunia nyata seperti multitasking, MP3 encoding, game dan lebih banyak lagi.

(ENY/S026)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010