Jakarta (ANTARA News) - PT Indosat Tbk. mengklaim telah sukses dalam menyediakan sarana komunikasi dan informasi selama pelaksanaan Konperensi Tingkat Tinggi (KTT) Perhimpunan Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) 2011 di Jakarta.

"Menyediakan sarana information, communication and technology (ICT) dalam KTT ASEAN ke-18 di Jakarta menjadi kehormatan tersendiri bagi kami. Kami berharap kesuksesan ini dapat serta mengangkat nama Indonesia sebagai ketua ASEAN dalam skala internasional," kata Division Head Public Relation Indosat, Djarot Handoko, dalam keterangan persnya di Jakarta, Senin.

Pihaknya menyediakan layanan telekomunikasi untuk siaran TV broadcasting (Telecast) baik ke dalam maupun ke luar negeri melalui jaringan satelit internasional Indosat.

Operator telekomunikasi itu mendapat dukungan jaringan serat optik yang tersedia dalam Balai Sidang Jakarta (Jakarta Convention Center/JCC) sehingga memungkinkan tersedianya layanan telekomunikasi di Media Center selama KTT ASEAN berlangsung.

"Layanan telekomunikasi di Media Center berupa link untuk siaran TV broadcasting ke dalam maupun ke luar negeri melalui jaringan satelit kami dalam menyiarkan konferensi yang dihadiri parlemen dari negara-negara ASEAN," katanya.

Pihaknya juga menyediakan layanan mobile voice telephony atau telepon seluler, layanan BlackBerry, layanan voucher IM3, Mentari, dan StarOne selama konferensi berlangsung.

Operator itu juga menyediakan asistensi bagi panitia, delegasi, hingga wartawan untuk memastikan layanan telekomunikasi berjalan baik.

"Kami melengkapi infrastruktur telekomunikasi dengan layanan 2G, GPRS, 3G, HSDPA, dan CDMA," demikian Djarot Handoko.
(T.H016)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2011