Los Angeles (ANTARA News/Reuters) - Mantan Gubernur California, Arnold Schwarzenegger dan istrinya, Maria Shriver mengatakan pada Senin keduanya akan berpisah sementara berupaya membangun masa depan dari hubungan mereka.

Pengumuman mengejutkan itu keluar empat bulan setelah Schwarzenegger, mantan binaragawan asal Austria yang berubah menjadi bintang film aksi Hollywood, setelah menyelesaikan dua periode jabatan sebagai gubernur pada Januari.

"Ini merupakan masa transisi yang besar secara pribadi maupun profesional bagi kami berdua," kata Schwarzenegger dan Shriver dalam pernyataan.

"Setelah berpikir, introspeksi diri, berdiskusi, dan berdoa, kami memutuskan ini bersama," katanya.

Pasangan tersebut, yang menikah pada 1986, tidak menyinggung apakah mereka akan bercerai tetapi menyebutkan bahwa mereka akan hidup secara terpisah.

"Kami akan terus menjadi orang tua bagi keempat anak kami. Mereka merupakan cahaya dan pusat dari kedua hidup kami," menurut pernyataan mereka.

"Kami menganggap ini merupakan permasalahan pribadi, dan baik kami maupun teman atau anggota keluarga lain akan berkomentar lebih lanjut," katanya.

Schwarzenegger mengatakan pada Februari ia akan siap untuk membuat film lagi dan mengumumkan belum lama ini ia akan mengembangkan acara televisi dan buku komik berdasarkan panggilan politiknya, "The Governator."

Seorang sumber dalam industri perfilman mengatakan kepada Reuters bulan lalu Schwarzenegger kemungkinan akan membintangi film "Terminator" baru, menghidupkan kembali peran layar lebarnya yang paling terkenal sebagai "cyborg" tak terkalahkan dari masa depan.

Shriver, seorang penulis dan mantan wartawan untuk NBC, aktif sebagai relawan dalam sejumlah organisasi.

Ibunya merupakan saudara perempuan dari almarhum Presiden AS John F. Kennedy, dan ayahnya, Sargent Shriver, pernah menjadi kandidat wakil presiden AS partai Demokrat pada 1972.
(Uu.KR-IFB/H-AK)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2011