Jakarta (ANTARA) - Perusahaan teknologi asal Korea Selatan, Samsung, bersama dengan United Nations Development Programme (UNDP) mengajak enam pemuda dari berbagai negara mengikuti program "Global Goals" sebuah inisiatif yang mendorong para pemuda visioner mempromosikan kesejahteraan sekaligus melindungi planet dengan solusi inklusif yang berdampak bagi masyarakat.

Baca juga: Samsung investasikan Rp13,1 triliun untuk ekspansi pabrik di Vietnam

"Kami terus terinspirasi oleh para visioner muda dan inovatif yang membuktikan bahwa teknologi dapat dimanfaatkan untuk kebaikan,” ujar EVP and CMO MX Business Samsung Electronics Stephanie Choi dalam siaran persnya, Kamis.

Keenam pemuda tersebut berasal dari Amerika Serikat, Denmark, Arab Saudi, Turki, Indonesia, dan Vietnam akan tergabung dalam komunitas bernama Generation17.

Generation17 yang beranggotakan 14 pembuat perubahan inspirasional akan membantu mengarahkan dunia ke jalur yang lebih berkelanjutan dan tangguh di masa depan serta mencapai "Global Goals" pada 2030.

Baca juga: Pembuat chip Korsel akan berinvestasi 57 triliun won di pasar domestik

Kegiatan mereka akan meningkatkan kesadaran akan solusi global untuk masalah mendesak yang dihadapi umat manusia pada 2022 dan di tahun-tahun mendatang, seiring dengan aktivitas mereka dalam memajukan inovasi digital, memberdayakan perempuan pengungsi melalui pendidikan dan pelatihan kerja, coaching bagi lansia tentang kesehatan fisik dan mental dan masih banyak lagi.

“Saya merasa terhormat dapat menyambut enam orang ini ke dalam komunitas Generation17. Mereka mewakili jenis kepemimpinan yang dibutuhkan dunia kita untuk membangun masyarakat yang lebih berkelanjutan, dan saya senang melihat bagaimana mereka menginspirasi lebih banyak orang untuk mempelajari 17 Global Goals dan bergabung dengan misi kolektif kami untuk mencapai masa depan yang lebih cerah,” kata Stephanie.

Ada pun enam pemuda hebat tersebut adalah Ay Young yang berasal dari Amerika Serikat merupakan seorang musisi yang mengangkat tema masalah kemiskinan dan energi global, ada juga Kristian Kampmann yang merupakan pemimpin dari laboratorium inovasi yang memicu solusi kreatif dan inklusif sejalan dengan Global Goals.

Lalu ada juga Nora Altwajiri yang berasal dari Arab Saudi, ia merupakan seorang insinyur perangkat lunak dan kerap mengedukasi masyarakat mengenai Global Goals dan menghubungkan peserta literasinya dengan sumber daya bermanfaat melalui platform digital.

Baca juga: Spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Tab S8 Series 5G

Kemudian ada Oguz Ergen seorang aktivis dari Turki yang kerap membahas krisis iklim dan melindungi pesisir Aegean, disusul Tamara Dewi Gondo Soerijo seorang social enterprise asal Indonesia yang memberdayakan pengungsi perempuan dengan memberikan peluang peningkatan keterampilan (upskilling) dan akses pasar.

Terakhir ada Thuy Anh Ngo dari Vietnam seorang wiraswasta yang meluncurkan aplikasi seluler membantu lansia dengan memberikan saran serta aktivitas untuk menjaga kesehatan fisik dan mental.

“Terlepas dari kenyataan yang muram ini, saya yakin bahwa kekuatan dan ketekunan generasi muda akan membantu kita membangun sesuatu yang lebih baik dari krisis ini, dan mendorong perubahan positif pada pendidikan, inklusi, dan iklim. Keenam pemimpin muda ini dan seluruh komunitas Generation17 mengingatkan bahwa kita perlu meningkatkan upaya untuk mencapai Global Goals dan melindungi masa depan kita bersama,” ujar UNDP Administrator Achim Steiner.

Sejak diluncurkan, Generation17 telah dipelopori oleh dan mendukung kaum muda. Samsung dan UNDP terus terlibat dengan Young Leaders untuk menentukan kebutuhan terbesar mereka dan menemukan sistem pendukung untuk membantu meningkatkan skala dan memajukan kegiatan mereka.

Bersama- sama, kedua organisasi menyediakan teknologi Galaxy terbaru, menggemakan kisah mereka di platform global, memfasilitasi jaringan rekan dan berbagi praktek terbaik, menawarkan peluang bimbingan dan mengundang mereka ke panggung penetapan agenda global seperti UN ECOSOC Youth Forum.

Menuju masa depan, Samsung dan UNDP berkomitmen untuk mengeksplorasi cara-cara baru untuk bermitra dengan para pemimpin muda global itu.

Termasuk mengadakan “Generation17 Youth Dialogues” untuk pertama kalinya, sebuah acara untuk menggalang pendukung Global Goals dari seluruh dunia untuk berbagi pengetahuan tentang bagaimana orang dapat menavigasi Global Goals dengan baik dan mencapai masa depan yang lebih berkelanjutan.



Baca juga: Samsung luncurkan trio Galaxy S22 5G

Baca juga: Samsung gunakan limbah jala ikan pada seri Galaxy Tab S8

Baca juga: Samsung dan BTS kembali berkolaborasi untuk Galaxy Unpacked 2022

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022