Banda Aceh (ANTARA News) - Pemerintah Kota Banda Aceh direncanakan meluncurkan program kartu tanda penduduk (KTP) elektronik pada Rabu 21 September 2011.

"Rabu ini peluncuran KTP elektronik dilakukan. Peluncuran dipusatkan di Kantor Camat Kuta Alam," kata Wali Kota Banda Aceh Mawardy Nurdin di Banda Aceh, Selasa.

Setelah peluncuran itu, kata dia, proses pembuatan KTP mulai dialihkan di kantor kecamatan dari Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu (KPTSP) Kota Banda Aceh.

Menurut dia, sembilan kantor kecamatan di Kota Banda Aceh sudah siap menangani proses pembuatan KTP elektronik tersebut. Termasuk kesiapan sumber daya manusianya.

"Kalau untuk sumber daya manusianya, kita paling siap dari seluruh Aceh. Jadi, tidak ada lagi kendala penerapan KTP elektronik seperti sebelumnya," ujar Mawardy.

Ia mengatakan, seharusnya penerapan KTP elektronik di Banda Aceh ini mulai dilaksanakan pertengahan Agustus 2011. Namun, prosesnya terkendala dengan peralatan.

Kendala tersebut, kata dia, seperti kesiapan jaringan komunikasi data dari kantor kecamatan dengan komputer induk di Kementerian Dalam Negeri.

"Tapi, kendala tersebut sudah ditangani tim dari Kementerian Dalam Negeri. Kini, data penduduk di kantor kecamatan di Kota Banda Aceh sudah terkoneksi dengan Kementerian Dalam Negeri," ujar Wali Kota.

Walikota Banda Aceh menyebutkan, program KTP elektronik merupakan bentuk pelayan prima serta meminimalisasi penggandaan identitas warga Kota Banda Aceh.

"Penerapan pelayanan KTP elektronik ini sesuai surat Menteri Dalam Negeri tertanggal 29 Juli 2011. Dengan adanya KTP elektronik ini diharapkan data kependudukan di Kota Banda Aceh semakin valid," kata Mawardy Nurdin. (HSA/T010)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011