Jakarta (ANTARA) - Deretan peristiwa kriminal dan hukum yang menarik perhatian warga, sempat terjadi di DKI Jakarta sepanjang Rabu (16/3).

Peristiwa kriminal tersebut dari tawuran yang tewaskan satu orang di Palmerah hingga pencurian oleh polisi gadungan.

Berikut rangkumannya. 

1. Polsek Pulogadung kejar pencuri bermodus polisi gadungan

Jakarta (ANTARA) - Unit Reserse Kriminal (Reskrim)Polsek Pulogadung melakukan pengejaran terhadap seorang pelaku pencurian bermodus polisi gadungan yang menggasak perhiasan milik seorang warga.

Kepala Unit (Kanit) Reskrim Polsek Pulogadung AKP Heru mengatakan, pihaknya telah mengecek lokasi kejadian dan meminta keterangan dari saksi serta korban.
Selengkapnya bisa baca di sini


2. Seorang pria todongkan pistol dan gasak emas di Pulogadung

Jakarta (ANTARA) - Seorang pria diduga pelaku pencurian dengan modus mengaku sebagai polisi menodongkan pistol dan menggasak emas milik seorang warga di Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (15/3).

"Awalnya dia pura-pura beli kopi. Terus buka jaket sambil menodongkan pistol dan borgol ke saya," kata korban, Sumiyati di Jakarta, Rabu.
Selengkapnya bisa baca di sini


3. Polisi tangkap lima pelaku tawuran di Palmerah

Jakarta (ANTARA) - Polsek Palmerah menangkap lima pelaku tawuran yang menyebabkan satu korban tewas di kawasan Jatipulo, Palmerah, Jakarta Barat, Rabu.

"Kita sudah tangkap lima orang hari ini. Saat ini masih diproses," kata Kapolsek Palmerah, Kompol Dodi Abdulrohim saat menjawab pers di Jakarta, Rabu.
​​​​​​Selengkapnya bisa baca di sini

Pewarta: Walda Marison
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2022