Moskow (ANTARA News/IRNA-0ANA) - Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Rabu malam mengumumkan bahwa hubungan baik antara Iran dan Federasi Rusia ke depan akan berkembang sangat pesat.

Menurut koresponden IRNA di Moskow, Alexander Lukashenko mengatakan hal itu pada konferensi pers, dan menambahkan bahwa Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Ramin Mehmanparast akan mengunjungi Moskow pekan depan.

Dia menegaskan, "dalam kondisi seperti ini pejabat kedua negara akan terus saling bertemu. Kunjungan Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran ke Moskow adalah bukti lebih lanjut bagi hubungan bilateral yang berkembang pesat."

Lukashenko menambahkan, "hal ini sangat dipahami, karena Iran di masa lalu adalah tetangga baik kita dan kami memiliki kerja sama multilateral dengan Teheran yang akan lebih diperluas."

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Rusia mengatakan, dalam perjalanan hubungan Teheran-Moskow, "selama beberapa bulan terakhir terjadi pertukaran delegasi yang sangat intens dan Pabrik Nuklir Bushehr sebagai titik balik dalam hubungan bilateral kita, adalah sepenuhnya difungsikan di bawah pengawasan dan kontrol Badan Energi Atom Internasional (IAEA)."

Dia menegaskan bahwa "juga terbukti lebih lanjut dalam hubungan tingkat tinggi antara Iran dan Rusia."

Diplomat veteran Rusia menyimpulkan dalam pernyataannya terhadap Iran, memang ada masalah-masalah tertentu yang melibatkan hubungan bilateral Iran-Rusia yang perlu diamati oleh kedua negara, dan masing-masing pihak saling memandang penting untuk mencoba menyelesaikannya."

(Uu.H-AK)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011