Palu (ANTARA) - Pasar Inpres Manonda di Kota Palu terbakar pada Selasa malam, menyebabkan sebagian besar lapak dan ruko milik para pedagang sembako dan pakaian di komplek pasar tradisional terbesar di ibu kota Provinsi Sulawesi Tengah itu tidak terselamatkan.

Peristiwa kebakaran yang melanda pusat perbelanjaan itu terjadi sejak pukul 21.00 Wita dan hingga saat ini masih dikerahkan seluruh armada pemadam kebakaran agar kobaran api tersebut tidak meluas.
Baca juga: Pasar tradisional di Kota Palu terbakar
Baca juga: Aktivitas pasar Inpres Manonda Palu mulai pulih

Pewarta: Laode Masrafi/Muhammad Izfadli
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2022