Pontianak (ANTARA News) - Artis dangdut pendatang baru Ayu Ting Ting yang melejit lewat tembang berjudul "Alamat Palsu" menghipnotis ribuan pengunjung merayakan Hari Ulang Tahun ke-240 kota itu, Minggu malam.

Selain itu, band Wali dan Armada juga turut menghangatkan suasana yang sejak siang sudah diguyur hujan deras itu. Ribuan warga Kota Pontianak meramaikan konser band Armada dan Wali di Taman Alun Kapuas di ibukota Kalbar, Pontianak.

Konser yang dimulai pukul 20.10 WIB itu dibuka dengan sambutan Wali Kota Pontianak Sutarmidji.

Dalam sambutannya, Wali Kota Sutarmidji meminta kepada seluruh warga yang hadir untuk tidak berbuat keributan selama konser berlangsung.

"Saya minta semua masyarakat yang hadir sekarang ini untuk tertib nonton, kalau tidak tahun depan tidak akan ada konser lagi," ungkap Sutarmidji.

Saat band Armada dipanggil oleh pembawa acara, seluruh warga sontak berteriak menyambut bintang idola mereka.

Sebelum memulai konsernya, Armada mengajak seluruh warga Kota Pontianak yang hadir untuk berdoa bersama di HUT ke-240 itu.

"Sebelum kita mulai, mari kita sama-sama mendoakan Kota Pontianak yang saat ini genap berusia 240 tahun," kata Rizal, vokalis Armada.

Lagu-lagu hits band yang terkenal lewat tembang "Mau Dibawa Kemana" itu pun satu persatu dibawakan dan mendapat sambutan sangat meriah dari warga Pontianak.

Dilanjutkan dengan penampilan band Wali. Grup musik yang dibentuk pada tahun 1999 beranggotakan Faank (vokal), Apoy (gitar), Tomi (drum), Ovie (kibor), dan Nunu (bass) tersebut juga sukses menarik hati warga.

Sebelumnya, grup band dan musisi lokal serta nasional sengaja dihadirkan untuk menghibur masyarakat kota yang sedang berulang tahun ke 240 itu.

Wakil Wali Kota Pontianak, Paryadi mengatakan, musisi yang mengisi hari jadi Kota Pontianak tahun ini sudah tidak diragukan lagi kemampuannya, baik musisi lokal maupun nasional, karena mereka memiliki kreativitas yang tinggi.

Konser Armada dan Wali tersebut juga dihadiri Wakil Gubernur Christiandy Sanjaya, Wali Kota Pontianak Sutarmidji beserta keluarga, Wakil Wali Kota Pontianak Paryadi beserta keluarga, dan pejabat di lingkunan pemerintah kota itu.
(ANT-089/Z002)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011