Denpasar (ANTARA News) - Badan Meteorologi, Kimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah III/Denpasar memperkirakan sampai akhir November 2011, 80 persen wilayah di Pulau Bali sudah memasuki musim hujan.

"Sampai akhir Oktober tahun ini baru 50 persen wilayah di Pulau Dewata yang memasuki musim hujan," kata Kepala Bidang Data dan Informasi BMKG Wilayah III/Denpasar Endro Tjahjono, Rabu.

Kawasan yang sudah memasuki musim penghujan itu adalah daerah dataran tinggi yang juga tujuan wisata internasional seperti Bedugul, Kabupaten Tabanan, dan Kintamani, Kabupaten Bangli.

Sebagian wilayah lainnya, menurut Endro, belum memasuki musim hujan, terutama kawasan selatan dan barat.

"Kawasan yang belum memasuki musim penghujan itu, seperti Denpasar, Kabupaten Badung, dan Negara (Kabupaten Jembrana)," katanya.(*)

KR-IGT/M038

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011