Jakarta (ANTARA) - Kapolsek Duren Sawit Kompol Martson Marbun menyebut tidak ada kejadian yang menonjol dan kondusif saat malam takbiran di Persimpangan Pangkalan Jati Jakarta Timur karena tidak ada arak-arakan takbir keliling.
 
"Bisa kita lihat malam takbiran situasi kondusif ya, tidak ada arak-arakan, tidak ada petasan. Semuanya tertib, ini yang kami rasakan di Pospam Pangkalan Jati," kata Kompol Martson ditemui Pos Persimpangan Pangkapan Jati, Jakarta Timur, Minggu.

Baca juga: Kendaraan pemudik menurun saat malam takbiran di Kalimalang
 
Menurut Martson, kondisi lalu lintas di Persimpangan Pangkalan Jati, Kalimalang, pun lancar, atau terjadi penurunan dibanding dua hari dan satu hari yang lalu saat kondisi puncak arus mudik.
 
"Jika ada peningkatan nanti kami atur lalu lintasnya bagaimana mereka itu berlalu lintasnya bisa tertib dan tidak terjadi kecelakaan," ucapnya.
 
Saat ini, Martson menyebut bahwa pihaknya tidak melakukan pengalihan arus lalu lintas karena situasi dirasakan masih kondusif.

Baca juga: Waspadai cuaca ekstrem saat musim mudik perdana usai pandemi
 
"Jadi sampai sekarang belum dilakukan pengalihan arus. Namun meski begitu kami sarankan untuk para pemudik jaga kondisi jika dirasa kurang sehat maka diharapkan istirahat dulu," tuturnya.
 
Dari pantauan di Posko Pengamanan Mudik 2022 Persimpangan Pangkalan Jati, Duren Sawit, Jakarta Timur pada pukul 09.00 WIB hingga pukul 17.30 WIB, tidak terlihat rombongan besar pemudik bermotor yang membawa barang bawaan banyak atau pemudik yang menggunakan mobil.
 
Namun, pada pantauan kedua sekitar pukul 20.30 WIB hingga saat ini, terlihat pemudik dari arah barat menuju ke timur lebih banyak dibanding pagi dan siang tadi, meskipun volume kendaraan mengalami penurunan dibandingkan hari sebelumnya.

Baca juga: Jalur Kalimalang Minggu pagi-petang sudah lengang dari pemudik

Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Taufik Ridwan
Copyright © ANTARA 2022