Jakarta (ANTARA News) - Gerakan penanggulangan dan pengendalian avian influenza/flu burung di Propinsi DKI Jakarta akan berlangsung selama tiga hari sejak 24-26 Febuari 2006. Dalam keterangan pers yang dikeluarkan oleh Kepala Dinas Peternakan, Perikanan dan Kelautan Propinsi DKI Jakarta Edy Setiarto, Kamis, gerakan tersebut akan dimulai pada Jumat, 24 Febuari 2006 yang dicanangkan secara simbolis oleh Gubernur DKI Jakarta, Sutiyoso di halaman Balaikota DKI Jakarta. Dalam gerakan tersebut dibentuk 50 tim pelaksana penanggulangan dan pengendalian virus flu burung yang setiap timnya beranggotakan Dinas Peternakan, Perikanan dan Kelautan, Dinas Kesehatan, Fakultas Kesehatan Hewan InstitutPertanian Bogor (IPB), Departemen Pertanian, Palang Merah Indonesia (PMI) dan praktisi dokter hewan. Tim itu nantinya juga akan dibantu oleh Dinas Kebersihan, Dinas Ketentraman, Ketertiban dan Perlindungan Masyarakat serta unsur kecamatan dan kelurahan. Sasaran kegiatan tersebut adalah semua unggas yang dipelihara masyarakat, tempat penampungan unggas, tempat pemotongan unggas, burung dan kios burung. Tim tersebut akan melaksanakan sosialisasi mengenai penanggulangan dan pengendalian flu burung terhadap pemilik unggas, selanjutnya dilakukan pendataan kepemilikan unggas serta pemeriksaan terhadap unggas yang ada. Apabila ditemukan adanya unggas yang positif terpapar virus flu burung maka akan dilakukan depopulasi. Di lima wilayah DKI Jakarta yang memiliki 44 kecamatan setiap kecamatan menunjuk satu hingga dua kelurahan yang menjadi prioritas untuk dilakukan pemeriksaan terhadap unggas. Kecuali Kecamatan Cakung, Jatinegara, dan Ciracas di Jakarta Timur, yang sama sekali tidak menunjuk kelurahan prioritas. Untuk di Jakarta Pusat pemeriksaan terhadap unggas akan dilakukan antara lain Kecamatan Gambir menunjuk Kelurahan Cideng dan Duri Pulo sementara Kecamatan Kemayoran menunjuk Kelurahan Harapan Mulia dan Sumur Batu sedangkan Kecamatan Senen menunjuk Kelurahan Paseban dan Kelurahan Senen. Jakarta Utara antara lain Kecamatan Cilincing menunjuk Kelurahan Rorotan, Kecamatan Tanjung Priok menunjuk Kelurahan Sunter Jaya dan Kecamatan Koja menunjuk Kelurahan Tugu Utara. Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu menunjuk Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan menunjuk Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara menunjuk Kelurahan Pulau Kelapa. Jakarta Barat antara lain Kecamatan Cengkareng menunjuk Kelurahan Duri Kotambi RW 03, Kecamatan Tambora menunjuk Kelurahan Angke RW 02 dan Kecamatan Kebob Jeruk menunjuk Kelurahan Sukabumi Utara RW 03. Jakarta Timur antara lain Kecamatan Pasar Rebo menunjuk Kelurahan Baru, Kecamatan Kramat Jati menunjuk Kelurahan Batu Ampar dan Kecamatan Duren Sawit menunjuk Kelurahan Pondok Kopi dan Kelurahan Duren Sawit. Jakarta Selatan antara lain Kecamatan Kebayoran Baru menunjuk Kelurahan Gandaria Utara, Kecamatan Pasar Minggu menunjuk Kelurahan Pasar Minggu dan Kecamatan Setia Budi menunjuk Kelurahan Menteng Atas.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006