Kendari (ANTARA News) - Silaturahmi Kerja Nasional Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (Silaknas-ICMI) yang berlangsung selama tiga hari melahirkan empat Deklarasi Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Empat Deklrasikan Kendari dengan mengambil thema "Hijrah Moral untuk Kebangkitan Indonesia" yang pertama agar segera melakukan hijrah moral di bidang politik yang beradap untuk menghasilkan pemimpin dan politisi yang bermoral sehingga mampu mensejahterakan rakyat.

Sedangkan tuntutan hijrah lainnya adalah bidang penegakan supermasih hukum, ekonomi dan bidang pendidikan.

Ketua ICMI Orwil Sulawesi Tenggara Prof Dr H Yusuf Abadi mengatakan, Deklarasi Kendari itu disepakati setalah Sekjen ICMI Pusat Dr. Ir. Muhammad Taufiq pembukaan Silaknas ICMI 2011 yang dihadiri Ketua Dewan Kehormatan ICMI Prof BJ Habibie (mantan Presiden RI).

Menurut Yusuf Abadi, Deklarasi Kendari itu juga akan menjadi dokumen resmi bagi ICMI karena di dalamnya telah mendapat pengakuan bersama setelah ditandatangani oleh sejumlah tokoh seperti Ketua Dewan Penasehat ICMI Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, SH, Gubernur Sultra H. Nur Alam SE, dan beberapa Ketua Orwil ICMI di Tanah Air.

Ia mengatakan, adapun isi Deklarasi Kendari itu diangkat dari tema Silaknas ICMI 2011 yakni Hijrah Moral untuk Kebangkitan Indonesia. Silaknas diikuti 535 peserta dari seluruh Orwil Indonesia dan luar negeri.

Ketua Panitia Silaknas Darah Sultra, Prof Dr Andi Bahrun mengatakan, rangkaian kegitan Silaknas ICMI, yang diawali rapat pleno dan dilanjutkan dengan sidang-sidang komisi berlangsung selama sehari semalam dengan menghadirkan beberapa nara sumber dan pemateri dari berbagai disiplin ilmu.

Sejumlah pemateri yang tampil dengan khas masing-masing, baik dari kalangan birokrasi, politisi, ekonom maupun dari pengamat politik tanah air diantaranya Prof Dr Jimly Asshidiqie, Dr Sugiharto, SE MBA, Prof Dr Didin S Damanhuri.

Sementara dari klangan politisi dan pengamat politik seperti Drs Priyo Budi Santoso (Wakil Ketua DPR RI) dan Dr Yudi Latif (pengamat politik).

"Ada beberapa pemateri yang dihrapkan hadir pada Silaknas ICMI seperti Hatta Rajasa (Menko Perekonomian) dan Gamawan Fauzi (Mendagri) tidak sempat hadir dengan alasan padatnya acara yang kebetulan bersamaan di Jakarta," kata Yusuf Abadi.

Hingga berita ini diturunkan, rangkaian Silaknas ICMI, telah menyelesaikan sidang-sidang komisi dan diperkirkan baru akan berakhir siang ini. (A056)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011