Islamabad (ANTARA News) - Pasukan keamanan Pakistan hari Jumat menangkap seorang warga negara Belgia atas tuduhan memiliki hubungan dengan teroris, kata sejumlah pejabat. Menteri Dalam Negeri Aftab Sherpao mengkonfirmasi penangkapan orang itu namun tidak merinci tuduhan-tuduhan terhadapnya. "Kami telah menangkap seorang warga Belgia yang diburu oleh pemerintah Belgia. Ia diburu karena kejahatan-kejahatan tertentu di Belgia," kata Sherpao kepada AFP. Orang itu ditangkap oleh aparat penegak hukum di kota Lahore, Pakistan timur, Jumat, katanya. Sejumlah pejabat tinggi mengidentifikasi pria itu sebagai Mischa Bellen dan mengatakan, ia diburu atas tuduhan terkait dengan kelompok-kelompok teror, perdagangan senjata dan pemutihan uang. Mereka tidak memberikan penjelasan lebih lanjut tentang hal itu, demikian dilaporkan AFP.

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006