dengan menyambangi warga, aparat TNI-Polri bisa bersatu padu mengatasi masalah dan mencari solusi bersama masyarakat
Jakarta (ANTARA) - Kepala Kepolisian Sektor Metro Penjaringan Komisaris Polisi Ratna Quratul Aeny peraih Adhi Makayasa (penghargaan lulusan terbaik) mengatakan pentingnya program sambang warga untuk mengatasi berbagai permasalahan.

"Dengan sambang warga akan memudahkan penanganan permasalahan agar tidak menjadi besar nantinya,: kata Ratna saat menyambangi  warga  RW 005 Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, Kamis (9/6) malam.

Dalam kesempatan itu, Ratna lulusan Akademi Kepolisian 2006 mengimbau warga untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

"Selain itu dengan menyambangi warga kita juga bisa meminta masukan dari warga tentang perbaikan pelayanan ke depan," kata Ratna dalam keterangan yang diterima, Jumat.

Ratna mengatakan sambang warga itu penting dilakukan agar terjalin komunikasi antara Polsek Metro Penjaringan dengan masyarakat.

Menurut Ratna, kegiatan menyambangi warga sudah dilakukannya sejak menjabat sebagai Kapolsek Metro Penjaringan beberapa waktu lalu.

Polisi wanita berpangkat melati satu itu pun mengaku akan terus mengunjungi permukiman-permukiman warga Kecamatan Penjaringan guna mengimbau warga terkait keamanan dan ketertiban masyarakat.

"Pasti kami akan menyisir permukiman yang ada di Kecamatan Penjaringan baik itu di kawasan yang sudah tertata keamanannya maupun di lingkungan warga seperti biasa," tutupnya.

Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 0502 Jakarta Utara Kolonel Infanteri Frega Wenas Inkiriwang turut hadir dalam kegiatan sambang warga Kapolsek Metro Penjaringan itu.

Dandim 0502 Jakarta Utara itu pun berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut ke depannya dengan melibatkan unsur TNI di Komando Rayon Militer (Koramil) setempat.

Sebab, dengan menyambangi warga, aparat TNI-Polri bisa bersatu padu mengatasi masalah dan mencari solusi bersama masyarakat.

"Ada penyampaian-penyampaian dari masyarakat yang langsung kepada aparat penegak hukum, kemudian juga kepada Koramil yang memang sesuai dengan tugas pokoknya. Kami berharap ini bisa terus berlanjut di wilayah-wilayah lainnya," ujar Frega.

Senada, Warga RW 005 Kamal Muara Lucy Salim pun menilai kegiatan itu dapat memantik keterbukaan warga terhadap masalah-masalah di permukiman mereka. Misalnya seperti soal penyalahgunaan narkoba, bisa cepat teratasi seiring terjalinnya komunikasi dengan TNI-Polri.

"Sangat beruntung sekali, kami bisa bekerja sama. Dari kerja sama itu kami bisa tahu, umpamanya ada berita-berita apa dari luar, itu bisa penting bagi kami (warga) untuk mengetahuinya," kata Lucy.

"Jadinya dengan adanya pertemuan ini, semua sama-sama terbuka," tutupnya.
Baca juga: Bukan pertama kali, Buaya terlihat berenang di Kamal Muara
Baca juga: Kecamatan Penjaringan sosialisasikan pengerjaan tiga polder
Baca juga: Polisi memperkirakan PT Jie Chu sebar data pribadi korban dari ruko

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2022