Washington (ANTARA News) - Dana Moneter Internasional, Rabu mengatakan, akan berusaha menghimpun dana hingga 500 miliar dolar AS di kekuatan keuangan baru karena krisis utang Eropa mengancam ekonomi global.

"Berdasarkan pada perkiraan staf potensi kebutuhan pembiayaan global mencapai sekitar satu triliun dolar AS pada tahun-tahun mendatang, IMF bertujuan untuk meningkatkan hingga 500 miliar dolar AS pada sumber daya pinjaman tambahan," kata pemberi pinjaman krisis global dalam sebuah pernyataan, lapor AFP.

IMF mengatakan total 500 miliar dolar AS termasuk komitmen Eropa baru-baru ini untuk menambahkan sekitar 200 miliar dolar AS untuk sumber dayanya.

"Pada tahap awal, kami mengeksplorasi pilihan pada pendanaan dan tidak akan berkomentar lebih lanjut sampai konsultasi diperlukan dengan para anggota IMF telah selesai," kata lembaga 187 negara itu.

Pernyataan IMF datang setelah pers melaporkan sumber yang mengatakan IMF akan berusaha untuk menghimpun dana sebanyak 600 miliar dolar AS. (A026/A027)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2012