Lebak (ANTARA) -
Bencana tanah bergerak di Kecamatan Bojongmanik Kabupaten Lebak, Banten mengakibatkan ruas jalan yang menghubungkan antardesa terputus dan satu unit rumah warga mengalami kerusakan.
 
"Beruntung, bencana tanah bergerak tidak ada korban jiwa, " kata Camat Bojongmanik Kabupaten Lebak Dadan Juanda di Lebak, Kamis.
 
Peristiwa tanah bergerak di wilayahnya itu sejak Rabu (15/6) sore hingga malam dilanda hujan lebat disertai petir/kilat dan angin kencang.
 
Cuaca buruk tersebut berlangsung cukup lama hingga mengakibatkan bencana tanah bergerak di Desa Parakan Besi, Kecamatan Bojongmanik, terlebih di daerah itu terdapat aliran Sungai Ciujung.
 
Akibat tanah bergerak itu, kata dia, infrastruktur ruas jalan yang menghubungkan antardesa terputus karena ambles sepanjang 40 meter dengan kedalaman empat meter.

Baca juga: 48 keluarga terdampak tanah bergerak di Lebak dapat dana tunggu hunian

Baca juga: Warga korban tanah bergerak di Lebak kosongkan pemukiman

 
Selain itu juga satu unit rumah warga mengalami kerusakan, sehingga mereka terpaksa mengungsi ke rumah kerabat.
 
Kami sudah melaporkan kejadian tanah bergerak itu ke BPBD setempat agar segera dilakukan penanganan pascabencana , " katanya pula.
 
Untuk penanggulangan sementara, kata dia, pihaknya akan mengerahkan kerja bakti secara gotong royong dengan masyarakat setempat.
 
Sebab, lokasi bencana tanah bergerak masuk kategori pedalaman di Kabupaten Lebak.
 
"Kami memfokuskan bagaimana ruas jalan antardesa itu bisa kembali dilintasi angkutan untuk menopang ekonomi masyarakat, sebelum didatangkan alat berat," katanya menjelaskan.
 
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak, Febby Rizky Pratama mengatakan pihaknya akan menangani rumah warga yang rusak juga jalan antardesa yang ambles akibat tanah bergerak.
 
Kemungkinan ruas jalan yang ambles itu dilaporkan ke DPUPR untuk mendatangkan alat berat.
 
Lokasi bencana tanah bergerak berada sekitar lima meter dari bantaran Sungai Ciujung.
 
"Hari ini kami akan ke lokasi untuk melihat kondisi bencana tanah bergerak itu, " katanya.
 
 
Baca juga: Pemkab Lebak perbaiki jalan yang ambles akibat pergerakan tanah

Baca juga: Lima rumah di Lebak rusak berat akibat pergerakan tanah

 

Pewarta: Mansyur suryana
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2022