berkurban itu tidak mesti harus menunggu kaya
Banda Aceh (ANTARA) - Kathib shalat Idul Adha 1443 mengajak warga Muhammadiyah khususnya untuk menjadikan lebaran tersebut sebagai momentum mendekatkan diri kepada Allah dengan ikut berbagi nikmat dengan yang lainnya.

“Kita harus dapat belajar terhadap pengorbanan yang dilakukan Nabi Ibrahim AS dan Ismail AS atas pengorbanannya untuk berkurban demi mendekatkan diri kepada Allah,” kata ustadz dr H Athaillah di hadapan warga Muhammadiyah di Banda Aceh, Sabtu.

Pelaksanaan shalat Idul Adha1443 berlangsung di pelantaran parkir Kampus Universitas Muhammadiyah Aceh, Batoh, Banda Aceh.

Di hadapan para jamaah yang memadati pelantaran parkir Kampus Muhammadiyah Aceh, ia menjelaskan pengorbanan yang dilakukan Ibrahim AS mengajarkan akan arti sebuah pengorbanan yang tidak terhingga atas apa yang dimiliki untuk mendekatkan diri kepada sang pencipta.

“Beliau merelakan putra tersayang dan tercinta yang sangat ia kasihi untuk menjalankan perintah Allah. Pengorbanan Ibrahim AS dan Ismail AS merupakan bagian dari mendambakan cinta dan kasih sayang Allah,” katanya.

Baca juga: Ustadz Adi Hidayat menjadi khatib shalat Idul Adha di Bekasi
Baca juga: Ribuan orang antusias ikuti Shalat Id Muhammadiyah di Tanah Abang

Karena itu ia mengajak semua pihak untuk bersama-sama memaknai pengorbanan berkurban tersebut dengan menyerahkan sebagian nikmat dengan orang lain demi mendekatkan diri dengan Allah.

“Berkurban itu tidak mesti harus menunggu kaya dan yakinlah jika kita terus merasa tidak berkecukupan maka akan selamanya merasa kekurangan,” katanya.

Ia juga berpesan akan pentingnya mendidik keluarga agar mereka dapat menjadi anak yang shaleh dan shalehah yang diteladani oleh anak dari ayah dan ibunya.

“Ismail AS tidak akan menjadi anak yang penyabar jika tidak diturunkan dari ibunya dan juga ayahnya,” katanya.

Karena itu dalam momentum Idul Adha tersebut ia juga mengajak kepada orang tua agar dapat memberikan teladan bagi anak-anaknya sehingga mereka dapat menjadi anak yang shaleh dan shalehah.

Baca juga: Menkominfo: Idul Adha 1443 H momentum saling berbagi
Baca juga: Khatib di JIEP tekankan makna Idul Adha adalah membantu sesama


 

 

 

 

Pewarta: M Ifdhal
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2022