CEO Consumer Business Group Huawei Richard Yu mengenalkan lini MateBook besutan Huawei dalam perilisan produk Huawei Smart Office 2022 Asia Pacific di BITEC, Bangkok, Rabu (27/7/2022). (ANTARA/Livia Kristianti)



MateBook X Pro 2022

MateBook X Pro dihadirkan dengan desain yang ramping dan terasa sangat sesuai dengan gaya para pekerja masa kini yang mengutamakan tampilan sederhana namun tetap membutuhkan produk yang kuat dengan kinerja baik.

Untuk spesifikasi utama dari produk ini, prosesor yang digunakan merupakan Intel Evo generasi terbaru yaitu generasi ke-12 sehingga diklaim MateBook X Pro memiliki kinerja yang sangat optimal.

Selain itu, dari segi material fisik laptop ini menggunakan bahal magnesium alloy dan membuatnya lebih kokoh serta tahan lama.

Meski materialnya terdengar sangat berat, namun ternyara laptop ini memiliki bobot yang terbilang ringan dengan berat 1,26 kilogram dan menawarkan tampilan premium.

Kenyamanan menjadi prioritas, untuk itu laptop ini sudah mengantongi sertifikasi Eye Comfort 3.0 dari TUV Rheinland untuk layarnya yang berukuran 14,2 inci.

Huawei menghadirkan dua pilihan warna di kawasan Asia Pasifik untuk MateBook Pro X 2022 yaitu White dan Ink Blue.


Baca juga: Huawei terima penghargaan dari ITB

Baca juga: Huawei sumbangkan 75 hewan kurban di 13 kota

Baca juga: Huawei Band 7 resmi meluncur dengan fitur mirip "smartwatch"

Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022