Juaranya itu dihitung yang paling banyak dapat
Jakarta (ANTARA) - Belasan ibu-ibu warga RT 04/04 Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, mengikuti lomba mancing dalam rangka memperingati HUT RI.

Panitia acara lomba, Yanti mengatakan, kegiatan lomba memperingati HUT ke-77 RI tersebut baru diadakan kembali setelah sebelumnya sempat terhenti akibat pandemi COVID-19.

"Ibu-ibu pada senang, menghilangkan stres, kan kemarin sudah dua tahun vakum," kata Yanti di Jakarta, Rabu.

Istri Ketua RT 04/04 itu menambahkan kegiatan mancing yang identik dengan hobi pria itu menjadi hiburan tersendiri untuk melepas kepenatan dari rutinitas mengurus setumpuk pekerjaan rumah dan keluarga.

Sejak pagi terlihat antusiasme  peserta lomba mancing tersebut. Sambil mengenakan busana daster, para ibu begitu antusias mengangkat joran pancing untuk mendapatkan ikan.

Kehebohan terjadi ketika umpan pancing dari salah satu peserta dimakan oleh ikan. Akan tetapi, ibu tersebut tampak takut sambil teriak histeris ketika memegang ikan lele.

Tak ayal hal tersebut memancing gelak tawa dari para peserta lain dan juga masyarakat yang hadir menonton lomba tersebut.

"Juaranya itu dihitung yang paling banyak dapat. Hadiahnya nanti dari panitia," ujar Yanti.

Lebih lanjut, dia pun berharap kegiatan tersebut dapat menjadi agenda rutin setiap perayaan HUT RI.

"Tetap kita dari pagi sudah masak, jemurin, beres-beres rumah baru ikut lomba. Diizinkan suami, kan dapat ikan. Ikannya buat dimasak di rumah," tutur Yanti.
Baca juga: Anies anggap jabatan Gubernur DKI Jakarta akan selalu ada
Baca juga: Anies sebut tema HUT RI lambangkan semangat bangkit dari COVID-19
Baca juga: Anies sebut makna HUT Kemerdekaan RI adalah berbakti kepada Republik

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2022