Solo (ANTARA) - Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Jawa Tengah, melakukan pembenahan menginjak usia sewindu pada 20 Agustus 2022.

Dekan FSRD UNS Surakarta Rahmanu Widayat di Solo, Kamis, mengatakan usia sewindu dijadikan momentum untuk melakukan pembenahan dan perbaikan usai pandemi COVID-19 untuk maju ke arah yang lebih baik.

"Misalnya kalau (saat pandemi) kita ke kampus saja dilarang, ini kan sudah postpandemi. Apa yang sudah kita dapat selama pandemi bukan hal yang buruk bagi pendidikan, misalnya dulu (sebelum pandemi) 'blended learning' saja susah," katanya.

Baca juga: SV UNS kembangkan aplikasi kesehatan terintegrasi

Bahkan, pihaknya sedang merencanakan teknologi yang membantu mahasiswa untuk bisa tetap berkuliah secara daring. Ia mengatakan nantinya mata kuliah teori akan lebih banyak dilakukan secara daring, sedangkan praktik sebagian dilakukan secara daring dan sebagian secara luring.

"Selain itu juga ada Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Mahasiswa bisa belajar di luar kampus dengan harapan kemampuan, keterampilan, dan pengetahuan mahasiswa bisa lebih berkembang," katanya.

Ia mengatakan saat ini FSRD UNS sudah berkiprah dalam pengembangan seni dan budaya di level nasional dan internasional. Bahkan, FSRD UNS sudah berjejaring dengan 340 perguruan tinggi bidang seni di seluruh dunia dan di bawah payung Cummulus Assosiation.

Baca juga: Paduan suara UNS sabet tujuh penghargaan di Jepang

Sementara itu, pada peringatan sewindu FSRD UNS akan dilaksanakan beberapa kegiatan, salah satunya pertunjukan seni dengan melibatkan 100 seniman baik dari dalam maupun luar negeri.

"Selain itu juga akan ada pameran hasil riset dosen, karya mandiri, dan karya dari seniman undangan dari luar negeri. Di aula juga akan ada pertunjukan dan nanti di dalam pertunjukan akan diawali dengan Tari Pendet, akan ada juga kolaborasi beberapa dosen yang praktik di seni dan budaya," katanya.

Baca juga: Dosen Kedokteran UNS teliti manfaat lendir bekicot untuk pengobatan TB

Ia mengatakan, untuk pelaksanaan rangkaian kegiatan sewindu FSRD UNS tersebut akan diselenggarakan pada 19-21 Agustus 2021. "Selain pertunjukan seni juga akan ada reuni akbar mulai dari angkatan 1970," katanya.

Pewarta: Aris Wasita
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2022