Jakarta (ANTARA) - Produk Domestik Bruto (PDB) Rusia diperkirakan akan turun "kurang dari 3 persen, sedikit di atas 2 persen" pada 2022, demikian disampaikan Wakil Perdana Menteri Pertama Rusia Andrei Belousov pada Senin (29/8).

Rusia akan mampu membatasi penurunan PDB menjadi 0,6-0,8 persen tahun depan, ujar Belousov dalam sebuah pertemuan pemerintah tentang peningkatan stabilitas ekonomi Rusia di bawah sejumlah sanksi.

"Ini menciptakan kondisi yang sangat baik bagi pertumbuhan pendapatan riil dan pendapatan anggaran masyarakat," katanya.

Sebelumnya, Kementerian Pembangunan Ekonomi Rusia memperkirakan penurunan PDB sebesar 4,2 persen tahun ini dan 2,7 persen pada 2023. 


 

Pewarta: Xinhua
Editor: Satyagraha
Copyright © ANTARA 2022