Pangkalpinang (ANTARA) - Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyatakan pasien COVID-19 aktif masih menjalani karantina sebanyak 77 orang, atau bertambah dibandingkan hari sebelumnya sebanyak 73 orang pasien.

"Hari ini kasus orang terpapar COVID-19 bertambah 9 dan pasien sembuh bertambah 5 orang," kata Sekretaris Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Babel Mikron Antariksa di Pangkalpinang, Rabu.

Ia mengatakan sebanyak 77 orang pasien COVID-19 yang masih menjalani isolasi tersebar di Kabupaten Bangka Barat 32, Bangka Tengah 14, Pangkalpinang 12, Bangka 9, Bangka Selatan 8 dan Belitung 2 orang pasien.

"Alhamdulillah, kasus penularan dan penyebaran virus corona sudah melandai dan ini terus ditekan hingga Babel zona hijau COVID-19," ujarnya.

Baca juga: Satgas: Kabupaten se-Babel tanpa penambahan kasus COVID-19

Baca juga: Pasien COVID-19 di Babel bertambah 14 jadi 80 orang


Menurut dia, meski kasus penularan virus corona sudah semakin melandai, namun pihaknya terus melakukan berbagai upaya untuk menekan dan mencegah lonjakan kembali kasus COVID-19 ini.

"Memaksimalkan vaksinasi massal ini penting untuk meningkatkan kekebalan tubuh masyarakat dari virus corona ini. Oleh karena itu, warga yang belum divaksinasi COVID-19 lengkap segera mendatangi fasilitas vaksinasi yang disediakan oleh pemerintah untuk menjalani vaksinasi," katanya.

Juru Bicara Satgas COVID-19 Kabupaten Bangka Boy Yandra mengatakan jumlah sasaran vaksinasi terus ditambah untuk meningkatkan ketahanan tubuh masyarakat dari virus corona ini.

""Kami tetap waspada, karena COVID-19 ini masih ada dan bisa melonjak kembali, karena kelengahan dan ketidakpedulian masyarakat menerapkan prokes dan vaksinasi COVID-19 ini," katanya.*

Baca juga: Pj Gubernur Babel ingatkan masyarakat patuhi prokes COVID-19

Baca juga: Bertambah 12, pasien aktif COVID-19 di Babel jadi 90 orang

Pewarta: Aprionis
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2022