Jakarta (ANTARA) - Badan Saksi Nasional Partai Golkar (BSNPG) menggelar pendidikan politik (dikpol) dan rapat koordinasi teknis (rakornis) se-Indonesia untuk pemenangan Pemilu 2024.

"Peran BSNPG sangat penting dalam kemenangan partai Golkar pada Pemilu 2024. Maka dikpol dan rakornis ini penting," kata Sekjen DPP Partai Golkar Lodwijk F Paulus membuka kegiatan di Jakarta, Jumat malam.

Dia menjelaskan dinamika politik sangat cepat di mana Golkar menetapkan target pilpres minimal menang untuk pemilihan legislatif sebesar 20 persen setara dengan 115 kursi DPR RI

"Karena Golkar pernah meraih 21 persen. Saya yakin bisa, maka pada 2024 mari kita kerahkan segala potensi dan kemampuan sumber daya yang dimiliki secara penuh," katanya menegaskan.

Dia berharap setelah mendapatkan materi dari kegiatan tersebut, para saksi yang disiapkan BSNPG nantinya dapat bekerja dengan optimal.

Baca juga: SMRC: Suara Golkar melonjak bila usung Ganjar Pranowo sebagai capres
Baca juga: Tokoh muda Golkar ingatkan Ketua Umum segera deklarasikan capres


Sementara itu, Kepala BSNPG Syahmud Basri Ngabalin menyebutkan dikpol dan rakornis yang diselenggarakan BSNPG dalam rangka pemantapan dan penguatan kelembagaan dan peningkatan SDM.

"Pendidikan politik ini dilaksanakan sebagai ikhtiar Partai Golkar untuk memperkuat kelembagaan dan sumber daya manusia BSNPG sampai ke tingkat TPS," jelasnya.

Dia menyadari ruang kompetisi Pemilu dan Pemilihan Presiden 2024 yang sesungguhnya adalah di tempat pemungutan suara (TPS). Untuk itu jika Partai Golkar ingin menang harus kuat di seluruh TPS se-Indonesia.

"Oleh karena itu, Golkar membutuhkan saksi yang militan, loyal, andal, terpercaya dalam menggalang, dan mengarahkan pemilih," ungkapnya.

Dia menuturkan bahwa pada Pemilu 2024, Partai Golkar menargetkan untuk menang pileg dan memenangkan kader terbaiknya Ketua Umum DPP partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai presiden RI.

Dengan mengusung slogan "Jaga Pemilih, Jaga TPS, Jaga Suara", lanjutnya, BSNPG akan hadir untuk memastikan kemenangan tersebut di setiap TPS.

"Target kami pada pertengahan tahun 2023, struktur BSNPG di seluruh TPS se-Indonesia telah terbentuk hingga lapis paling bawah," harapnya.

Pewarta: Fauzi
Editor: Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2022