menjadi motivasi dan inspirasi bagi lurah di Jakarta Barat agar selalu bekerja sehingga apa yang selama ini kurang menjadi lebih bermanfaat
Jakarta (ANTARA) - Wali Kota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko memberi apresiasi kepada tiga kelurahan di wilayahnya yang meraih penghargaan terbaik untuk kategori "Penataan Kawasan Tingkat Kelurahan" dari Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.

"Apresiasi kepada ketiga lurah ini menjadi motivasi dan inspirasi bagi lurah di Jakarta Barat agar selalu bekerja sehingga apa yang selama ini kurang menjadi lebih bermanfaat," kata Yani di Jakarta, Kamis.

Yani mengatakan ketiga kelurahan tersebut diberikan penghargaan karena dianggap berhasil mengubah satu kawasan yang sebelumnya kumuh menjadi layak untuk dihuni.

Dia pun mencontohkan penataan kawasan di yang dilakukan oleh jajaran Kelurahan Kembangan Selatan yang mengubah lahan seluas 1.800 meter persegi menjadi taman.

"Semula lahan kosong tidak terawat, namun setelah ada program penataan kawasan menjadi rapih, bersih dan indah dengan ditanam beranekaragam tanaman, dan tersedia juga areal bermain bagi anak anak," kata Yani.

Dengan adanya penghargaan ini, dia berharap seluruh jajaran kecamatan dan kelurahan bisa lebih aktif dalam program penataan kawasan.

Dia juga berharap jajaran pemerintah di daerah lebih aktif mendata lahan milik Pemprov DKI agar bisa difungsikan untuk kepentingan umum.

"Kami akan memfungsikan lahan kosong milik Pemprov DKI Jakarta menjadi areal pertanian perkotaan, termasuk dijadikan taman sebagai ruang interaksi antar warga," jelas dia.
Baca juga: Pemprov DKI berhasil selesaikan pengerjaan 256 titik penataan kawasan
Baca juga: Pemkot Jaksel tambah taman hijau di Kampung Ki Kunti
Baca juga: Heru tata permukiman kumuh di 250 RW di Jakarta

Pewarta: Walda Marison
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2023