Sudah baca 36 capres, saya doakan semoga masih ada yang muncul lagi,"
Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengharapkan nama-nama kandidat bakal calon presiden dapat terus bermunculan.

Hal itu dikatakan Presiden sesaat sebelum menerima kedatangan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD bersama dengan empat hakim konstitusi lainnya, di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu.

"Sudah baca 36 capres, saya doakan semoga masih ada yang muncul lagi," kata Presiden kepada wartawan saat menunggu kedatangan Ketua MK tersebut.

Sebelumnya pada bulan Februari 2012, Presiden Yudhoyono juga mengungkapkan 26 nama calon presiden dari pengamatan yang dilakukannya.

Sementara itu, Lembaga Survei Indonesia baru-baru ini merilis 24 nama teratas dalam kandidat bakal calon presiden yang disurvei. Nama-nama yang masuk dalam survei tersebut di antaranya Mahfud MD, Dahlan Iskan, Jusuf Kalla, Prabowo dan Sri Mulyani.

Selain itu, Majalah Indonesia 2014, pimpinan Gunawan Moehammad juga akan merilis 36 kandidat bakal calon presiden yang muncul.

Mahfud, seusai diterima Presiden mengatakan, dirinya merasa senang dengan hasil survei tersebut karena diapresiasi. Namun demikian, hal ini hanyalah survei bukanlah fakta politik sehingga dirinya tidak bisa mengomentari lebih lanjut terkait hal ini.

"Tapi saya selalu katakan bahwa senang itu tidak selalu sama dengan ingin. Saya belum berani untuk ingin, karena itu adalah opini bukan fakta. Itu kan sudah jelas, hasil survei, fakta politiknya kan belum tentu begitu," tukasnya.
(M041/C004)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2012