Jakarta (ANTARA) - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso membuka opsi melakukan rotasi ketika menghadapi Persis Solo pada pekan ke-33 Liga 1 Indonesia di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu malam.

Dikutip dari situs resmi Liga Indonesia, Sabtu, Aji mengatakan Persebaya dihadapkan dengan situasi yang tidak mudah karena masa pemulihan yang singkat sehingga opsi rotasi bisa menjadi pilihan.

Aji menjelaskan dirinya kini terus memantau kondisi dari anak-anak asuhnya sebelum menentukan siapa saja dan posisi apa saja yang akan dirotasi.

"Saya harus berpikir bagaimana saya bisa merotasi pemain. Jadi kemungkinannya saya lihat sampai perkembangan jelang pertandingan seperti apa dan siapa saja yang kondisinya siap main," jelas Aji.

Baca juga: Aji minta pemain Persebaya tegakkan kepala meski kalah di kandang

Mantan pemain Timnas Indonesia itu melanjutkan, kondisi mental pemain dalam keadaan yang bagus meski pada pekan sebelumnya takluk dari Persija Jakarta.

Menurut Aji, kini kondisi mental pemain sudah pulih dan memiliki tekad untuk mencari pelipur lara dengan mendapatkan hasil yang positif di kandang Persis Solo.

Ia berharap semangat juang Paulo Victor dan kolega ketika menghadapi Persija Jakarta bisa kembali ditampilkan ketika melawan Persis Solo.

"Jelas kalau dari segi mental sudah tidak ada masalah hingga sebelum lawan Persija, kita menang. Sehingga menunjukkan mental sudah pulih dan kemarin lawan Persija sudah saya sampaikan pemain tidak perlu berkecil hati," ungkap Aji.

Saat ini Persebaya Surabaya berada di posisi ke-8 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 45 poin dari 31 laga, sedangkan Persis Solo menempati peringkat ke-13 dengan raihan 40 poin dari 32 pertandingan.

Baca juga: Persija Jakarta kalahkan Persebaya 1-0
Baca juga: Pelatih Persebaya puji penampilan Catur Pamungkas dan Ernando

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2023