California, Amerika Serikat (ANTARA) - Media lokal dan pihak terkait menyatakan bahwa tidak ada korban pada Sabtu (23/4), saat naga Disneyland setinggi 13.7m terbakar di tengah pertunjukan di Anaheim, California, menyebabkan para pengunjung berlarian.

"Kepala naganya mulai menyala, dan saya melihat api dan sebentuk asap mulai keluar," kata Elaine Glimer, seorang pengunjung, pada ABC News.

Rekaman-rekaman kejadian tersebut menunjukkan naga tersebut dilalap api, sehingga para kru dievakuasi dari Pulau Tom Sawyer, tempat pertunjukan tersebut diselenggarakan.

Stasiun Pemadan Kebakaran Anaheim mengatakan bahwa tidak ada laporan mengenai korban luka. Saat ini, penyebab kebakaran itu masih diselidiki.

ABC News mengutip rekaman-rekaman kejadian tersebut, yang menunjukkan para pengunjung menonton dan merekam akhir yang tidak direncanakan dalam pertunjukan itu.

Pengeras suara mengumumkan kepada mereka bahwa "pertunjukan tidak bisa dilanjutkan karena kejadian yang tidak terduga."

Menurut ABC News, respon terhadap kejadian itu relatif baik.

Sumber: Reuters
Baca juga: Harga tiket masuk Disneyland California naik mulai Maret 2022
Baca juga: Disneyland California buat aturan baru soal penggunaan masker
Baca juga: Disneyland California batal dibuka 17 Juli

 

Penerjemah: Mecca Yumna
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2023