Milan (ANTARA News) - Seorang bocah laki-laki berusia 13 tahun yang tinggal di Italia bersama orangtua angkatnya, membawa kabur Marcedes milik ayah angkatnya itu untuk berkendara lebih dari 800 km mengelilingi Eropa guna mencari orangtua kandungnya di Polandia, kata pihak berwajib Italia. 

Sang anak berangkat Kamis sore dari kota kecil Pederobba di utara Italia dengan berbekal 200 euro dan berkendara hampir 24 jam sebelum diberhentikan polisia Jerman, dekat Leipzig. 

"Kakak sang anak serta orangtua kandungnya ada di Polandia, dan sepertinya dia ingin bertemu dengan kakaknya," kata jurubicara polisi Italia seperti dikutip Reuters.

Media melaporkan bahwa sang anak sempat adu mulut dengan ibu angkatnya. "Sang anak sudah meminta maaf kepada orang tua dan menyadari bahwa dia bersalah," kata jurubicara kepolisian seraya menambahkan si bocah sudah mengarah kembali ke Italia.

Berdasarkan laporan sebuah harian, sang anak adalah pecinta mobil dan ahli mengemudikan mobil go-kart. 

(dny) 

Penerjemah: Deny Yuliansari
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013