Kendari (ANTARA) - Kantor wilayah Ditjen Perbendaharaan (DJPb) Sulawesi Tenggara (Sultra) mencatat hingga 23 Juni 2023 realisasi penyaluran dana desa reguler maupun BLT Dana Desa pada 15 Kabupaten di Sultra telah mencapai Rp745,7 miliar lebih atau 50,89 persen.

Plh Kakanwil Ditjen Perbendaharaan Sultra, Adib Adli dalam pernyataan resmi yang diterima, Rabu, mengatakan dari pagu anggaran Rp1,4 triliun realisasi dana desa baik dana desa reguler maupun BLT dana desa telah terealisasi sebanyak Rp745,7 miliar lebih atau 50,89 persen pada 1.908 desa di 15 kabupaten di Sultra.

"Untuk realisasi dana desa non BLT dan BLT Desa terbesar di Kabupaten Konawe dengan total Rp133,5 miliar lebih atau 62,86 persen untuk 291 desa, kemudian disusul kabupaten Konawe selatan (Konsel) dengan nilai Rp92,1 miliar lebih dengan prosentase 35,88 persen untuk 336 desa,” tutur Adib Adli.

Adib mengatakan sementara untuk realisasi penyaluran dana desa terendah di kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) dengan nilai Rp2,015 miliar lebih dengan prosentase 33,20 persen untuk 89 desa.

"Secara keseluruhan penyaluran dana desa non BLT pada tahap II, hanya kabupaten Kolaka Timur yang sudah mulai menyalurkan dana desa non BLT tahap III, sebanyak 13 desa, dan masih ada dua kabupaten yang belum menerima penyaluran tahap II,” ujarnya.

Lebih lanjut Adib Adli menambahkan sedangkan untuk BLT desa saat ini masih penyaluran tahap II dan masih terdapat 397 desa yang belum menyalurkan BLT triwulan ke dua.

"Kita berharap pada Agustus hingga September mendatang realisasinya penyaluran dana desa sudah di atas 65 hingga 70 persen," tutur Adib Adli.

Pewarta: Abdul Azis Senong
Editor: Adi Lazuardi
Copyright © ANTARA 2023