Bangkok (ANTARA News) - Jumlah turis yang mengunjungi Thailand diperkirakan turun 20 persen selama final Piala Dunia di Jerman dan negara itu akan kehilangan 60 juta dolar AS dari pendapatan pariwisata, demikian laporan yang dikeluarkan pusat riset KASIKORN akhir pekan ini. Laporan itu menyebutkan, kunjungan wisatawan asing akan turun selama Piala Dunia 6 Juni - 9 Juli karena para penggemar sepakbola akan menyaksikan turnamen itu dari layar televisi di rumah mereka, disamping banyak yang pergi ke Jerman menonton pemain favorit mereka beraksi. Menggunakan data Otoritas Turisme Thailand, KRC memperkirakan, turis Eropa merupakan 22 persen dari total wisatawan asing yang berkunjung ke Thailand, terbanyak kedua setelah wisatawan dari Asia Timur. Kerugian ekonomi selama Juni-Juli dengan berkurangnya turis Eropa akan merupakan penurunan signifikan dalam pendapatan dari pariwisata Thailand. Dengan rata-rata seorang turis Eropa menghabiskan waktu hampir dua pekan di Thailand dan mengeluarkan sekitar 1.300 dolar AS selama mereka tinggal di Thailand. Bersamaan dengan musim panas saat ini di Eropa, diperkirakan turis Eropa yang berkunjung ke Thailand selama Piala Dunia sekitar 140.000 orang, menurun 40.000 dibanding periode yang sama tahun 2005, demikian dilaporkan. Karena menurunnya jumlah wisatawan Eropa yang berkunjung ke Thailand dalam periode satu bulan negara itu diperkirakan akan kehilangan pendapatan dari hasil pariwisata sekiar 60 juta dolar AS, demikian Reuters.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006