Jakarta (ANTARA) - Desainer fesyen populer asal Indonesia Adrie Basuki ditunjuk oleh Titimangsa untuk berkolaborasi bersama merancang merchandise khusus sebagai perayaan hadirnya pementasan teater “Ariyah Dari Jembatan Ancol” di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki pada 27 - 28 Juli 2023.

Saat ditemui dalam acara konferensi pers “Pertunjukan Teater "Ariyah Dari Jembatan Ancol", Kamis, Adrie mengatakan proses pembuatan merchandise kolaborasi tersebut sangat seru dan menarik karena selain membuat desainnya, Adrie diharuskan membaca naskah dari pertunjukan teater “Ariyah Dari Jembatan Ancol” agar dapat merepresentasikan desainnya dalam merchandise tersebut dengan baik.

“Nggak cuma bikin desain, tapi juga bikin (baca) script 70 halaman untuk menemukan esensi dari ‘Ariyah Dari Jembatan Ancol’ ini,” kata Adrie.

Baca juga: Happy Salma produseri pertunjukan teater "Ariyah Dari Jembatan Ancol"

Uniknya, Adrie membuat desain rancangan yang terinspirasi dari ikon dan cerita legenda urban Ariyah itu sendiri. Misalnya, desain ikon Jembatan Ancol atau Jembatan Batavia di masa lampau. Ia pun mengembangkan ide desainnya melalui koneksi cerita Ariyah dari dua lini waktu yang berbeda, yakni di masa lampau (1817) dan masa kini (2023).

Adrie merancang beberapa merchandise yang dapat digunakan untuk keseharian, sehingga dapat dipakai di segala aktivitas. Merchandise yang dibuatnya, antara lain kaus berukuran besar, tas kanvas, pouch, kemeja, dan jenis merchandise lainnya yang akan segera diumumkan minggu ini.

Sebagai salah satu desainer yang mengusung “zero waste process” dan “sustainability” untuk karya-karya fesyennya, Adrie tetap mengedepankan hal tersebut dengan menggunakan bahan ramah lingkungan untuk koleksi merchandise-nya. Untuk membelinya, koleksi Titimangsa X Adrie Basuki tersebut dapat dipesan melalui akun Instagram Titimangsa dan sudah dapat dipesan pada dua hingga tiga hari mendatang.

Selain kolaborasinya bersama Titimangsa, Adrie juga mengatakan akan segera mengeluarkan koleksi fesyen terbarunya bulan Agustus mendatang. Koleksi tersebut diluncurkan untuk menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dengan mengusung tema “Merah - Putih.”

“Koleksi pribadi saya mungkin akan keluar awal Agustus. Jadi, koleksi menggunakan kain daur ulang dengan tema ‘Merah-Putih’,” kata Adrie.​​​​​​​

Adrie juga sedikit membocorkan koleksi terbarunya di bulan Agustus mendatang akan banyak menggunakan kain perca atau kain daur ulang. Ia pun mengatakan koleksinya nanti berupa kebaya wanita dan menjadi “highlight” dalam koleksi terbarunya tersebut.

Baca juga: Cerita Kurnia Effendi tulis naskah teater perdana tentang Ariyah

Baca juga: Titimangsa & Indonesia Kaya akan gelar pentas "Sudamala"

Baca juga: Inggit Garnasih di atas panggung pentas, tegak setelah dihantam ombak

Pewarta: Vinny Shoffa Salma
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023