Kota Bengkulu (ANTARA) - Presiden RI Joko Widodo mengunjungi Festival Tabut untuk menyaksikan atraksi alat musik Dhol yang ditampilkan oleh siswa sekolah dasar di Lapangan Merdeka Kota Bengkulu.
 
Saat menyaksikan atraksi Dhol, masyarakat Bengkulu antusias menyambut kehadiran Presiden RI di Festival Tabut Bengkulu.
 
"Masyarakat Bengkulu sangat senang dan antusias melihat kedatangan presiden RI ke Festival Tabut," kata salah seorang pengunjung, Apriliani di Kota Bengkulu, Rabu.
 
Ia menyebutkan, dengan kehadiran Jokowi ke Festival Tabut Bengkulu dapat memperkenalkan adat dan budaya serta dapat menjadi ajang promosi Bengkulu.
 
Selain itu, dalam kesempatan tersebut Joko Widodo juga sempat berbagai kaos dengan para penonton festival tabut serta meninjau sejumlah Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Festival Tabut 2023.
Diketahui, pada rangkaian Festival Tabut 2023 dipusatkan di lapangan Merdeka dan akan berlangsung hingga 29 Juli nanti.
 
Pada festival tersebut juga ditampilkan berbagai perlombaan khas Bengkulu seperti lomba alat musik Dhol, lomba tari tabut dan tari kreasi, serta lomba permainan rakyat, ikan - ikan dan telong - telong.
 
Kemudian untuk rangkaian kunjungan kerja Presiden dilakukan di lima wilayah yaitu Kota Bengkulu, Kabupaten Bengkulu Tengah, Kabupaten Kepahiang, Kabupaten Seluma dan Kabupaten Bengkulu Utara.
 
Sebelumnya, Kepolisian daerah (Polda) Bengkulu mengerahkan 2.200 personel untuk menjaga dan mengawal belasan lokasi kunjungan Presiden RI Joko Widodo selama di Provinsi Bengkulu.
 
"Total ada 2.200 personil Polda dan Polres jajaran yang diturunkan dalam pengamanan seluruh lokasi yg didatangi atau dikunjungi serta rute yang dilalui," kata Kabid Humas Polda Bengkulu, Kombes Pol Anuardi di Kota Bengkulu, Rabu.
 
Ia menyebutkan, ribuan personel akan berjaga lokasi yang akan di kunjungi Jokowi seperti di wilayah bandara Fatmawati Soekarno, RM Kampung Pesisir, Hotel Mercure, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Bengkulu dan Pasar Minggu.
 
Kemudian di Kabupaten Bengkulu Tengah yaitu SMK 2 Bengkulu Tengah, Puskesmas Sri Kuncoro dan jalan tol Bengkulu - Taba Penanjung.
 
Selanjutnya di Kabupaten Kepahiang seperti di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kepahiang, Pasar Kepahiang dan rumah dinas Bupati Kepahiang.
 
Lanjut Anuardi, kunjungan selanjutnya di Kabupaten Bengkulu Utara tepatnya di Jalan Inpres Kerkap - Tanjung Agung, Pasar Purwodadi dan Argamakmur serta di Kabupaten Seluma yaitu Posyandu Kecamatan Sukaraja dan Jalan Inpres jalur Tenangan Rawasari.

Baca juga: Presiden Jokowi dijadwalkan hadiri peringatan Hari Anak di Semarang

Pewarta: Anggi Mayasari
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2023