Jakarta (ANTARA News) - Nilai tukar rupiah di pasar spot antarbank Jakarta Kamis sore stabil pada 9.728 per dolar AS.

"Pergerakan kurs rupiah stabil cenderung bergerak dalam area yang sempit," kata pengamat pasar uang dari Bank Himpunan Saudara Ruly Nova.

Ia memperkirakan Bank Indonesia melakukan intervensi untuk menjaga rupiah tidak tertekan lebih dalam seiring dengan sentimen negatif dari Eropa yang masih membayangi.

Belum disepakatinya syarat pemberian dana talangan untuk Cyprus, menurut dia, akan menghambat pertumbuhan ekonomi di Eropa.

"Ada beberapa negara di Eropa yang membutuhkan dana talangan untuk memperbaiki krisis keuangannya. Dengan adanya masalah di Cyprus, akan memperlambat penanganan krisis bagi negara lainnya," kata dia.

Kepala Riset Monex Investindo Futures, Ariston Tjendra, menambahkan bahwa pemulihan ekonomi AS telah mendorong dolar AS menjadi mata uang aset.

"Berlanjutnya apresiasi mata uang AS akan mengubah statusnya dari mata uang pendanaan menjadi mata uang aset," katanya.

Ia mengatakan bahwa kenaikan dolar AS akan mendatangkan tekanan terhadap mata uang dunia seiring dengan berkurangnya daya tarik di mata uang negara berkembang.

Sementara menurut kurs tengah Bank Indonesia, hari ini rupiah berada pada 9.726 per dolar AS, melemah tipis dari posisi sebelumnya 9.723 per dolar AS.

Pewarta: Zubi Mahrofi
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013