London (ANTARA News) - Aktor Michael Douglas membawa suasana Hollywood yang penuh pesona ke Universitas St Andrews di Skotlandia, Rabu, saat ia memperoleh gelar kehormatan berkat sumbangsihnya di dunia film. Pria berusia 61 tahun itu, dengan mengenakan jas hitam, kemeja putih dan dasi kupu-kupu putih serta busana wisuda tradisional hitam, berlutut saat dianugerahi gelar Doktor Sastera dalam upacara di universitas terkenal di kota golf pesisir pantai itu, AFP melaporkan. Ia didampingi istrinya, aktris Wales, Catherine Zeta-Jones, yang bertepuk tangan dan tersenyum lebar setelah keputusan pemberian gelar dibacakan. Douglas kemudian memberikan ciuman jarak jauh pada para hadirin. Dalam pidato sambutannya, aktor kawakan itu mengemukakan soal kehormatan tersebut :"Gelar ini suatu yang menggembirakan. Siapa sangka setelah bertahun-tahun saya muncul untuk bermain golf, saya memperoleh kesempatan yang indah ini?" "Saya selalu merasa bahagia berkunjung ke St Andrews. Ini suatu kebahagian, kebahagian nyata." Dalam upacara itu, Dina Iordanova, dari Fakultas Film dan Bahasa Modern universitas itu, menyatakan Douglas adalah salah satu aktor modern terbaik". "Michael Douglas telah memainkan banyak peran dan semua peran itu ia bermain luar biasa," katanya, sambil menambahkan karir yang dijalaninya "unik", karena ia memulai dari belakang kamera dalam produksi film sebelum tampil di depan kamera. (*)

Copyright © ANTARA 2006