sabar, tidak cengeng dan tidak tergantung kepada pihak lain"
Bandung (ANTARA News) - Menteri BUMN Dahlan Iskan menyatakan BUMN tak bisa memberikan apa-apa kepada calon pengusaha.

"Kalau Anda bertanya kepada saya, apa yang bisa diberikan BUMN untuk Anda. Saya akan jawab tidak tahu karena tugas utama saya di BUMN adalah untuk menyehatkan dan membesarkan perusahaan yang dimiliki oleh negara," kata Dahlan menjawab pertanyaan salah satu peserta seminar "Semua Bisa Jadi Pengusaha" di Bandung, Sabtu.

Untuk menjadi pengusaha andal, katanya, perluk kemandirian dan keuletan sehingga bisa bertahan menghadapi persaingan ketat dunia usaha.

Dia mengatakan, untuk memulai usaha sebaiknya berangkat dari hobi. "Berusaha juga bisa dimulai dengan rasa keterpaksaan. Banyak orang yang menjadi pengusaha karena terpaksa, misal usaha orangtua. Yang penting berusaha sungguh-sungguh," kata dia.

Dia juga memberi masukan agar calon pengusaha sabar, tidak cengeng dan tidak tergantung kepada pihak lain. Sebaliknya untuk sukses dalam dunia usaha, butuh inovasi dan kreativitas tinggi, kata dia lagi.

"Saya mendapatkan boneka ini dari pelaku UKM di Cirebon. Boneka ini dari limbah kain, tapi dengan kreativitas dan inovasi, saat kita buka bagian belakangnya ada rasleting dan boneka ini berubah jadi tas," kata Dahlan.

Pewarta: Ajat Sudrajat
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013