Jakarta (ANTARA News) - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin "Cak Imin" Iskandar menanggapi santai dengan bergabungnya mantan sekretaris jenderal, sekaligus putri pendiri PKB, Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid (Yenny Wahid) ke Partai Demokrat.

"Tidak masalah, (dia) sejak 2009 sudah keluar dari PKB jadi tidak masalah (bagi PKB)," kata Cak Imin di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB di Jakarta, Minggu.

Putri kedua Abdurahman Wahid (Gus Dur) tersebut telah bergabung ke Partai Demokrat bersama dengan sejumlah tokoh muda dari kalangan NU. Yenny juga sempat ditawari untuk menjadi caleg dari Partai Demokrat, namun tawaran itu belum ditanggapinya.

Selain Yenny Wahid, adik perempuan Gus Dur, Lily Chodidjah Wahid juga membelok ke Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) pascadikeluarkan dari PKB karena berseberangan dengan Muhaimin.

"Semua juga tahu potensinya seberapa. Tidak masalah, kita sudah hitung dengan matang," kata Cak Imin singkat.

Mantan anggota DPR RI itu resmi bergabung ke Partai Hanura, pada 28 Maret, sebagai kendaraan politik untuk kembali ke Parlemen Senayan.

Terkait persiapan pendaftaran bakal caleg ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Cak Imin mengakui sempat terkendala dalam memperoleh bakal caleg perempuan.

"Awalnya memang harus mencari karena itu kewajiban konstitusi. Lalu seluruh kader NU saya undang ke sini (DPP) dan `Alhamdulillah` semuanya terpenuhi," katanya yakin.

Dalam upaya pemenuhan kuota minimal 30 persen caleg perempuan, PKB merekrut perempuan aktivis dari berbagai organisasi sayap partai bernomor urut dua tersebut.

PKB adalah salah satu fraksi yang ikut menyuarakan protes keras di Parlemen Senayan terhadap peraturan Komisi Pemilihan Umum (KPU) soal keterwakilan perempuan di setiap daerah pemilihan (dapil) pendaftaran caleg.

Konsekuensi yang harus dihadapi parpol jika tidak dapat memenuhi persyaratan keterwakilan perempuan tersebut adalah didiskualifikasi dari dapil itu.

Sementara itu, PKB bahkan kelebihan caleg laki-laki untuk mengisi kursi parlemen DPR RI, sehingga kelebihan tersebut dialokasikan untuk bakal caleg DPRD.

"Memang ada kelebihan laki-laki, jadi harus kami oper ke DPRD. Namun semuanya sudah terpenuhi 100 persen," tambahnya.

Namun, secara keseluruhan, persiapan pendafaran caleg PKB telah matang dan sebelum 15 April pihaknya akan menyerahka seluruh nama daftar caleg sementara ke KPU.

Pewarta: Fransiska Ninditya
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013