Kehadiran Ibu Menteri menjadi kado spesial bagi saya, mengingat beliau (Menaker) juga atasan saya di Kementerian Tenaga Kerja RI
Gorontalo (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo menyambut Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Ida Fauziyah secara adat dalam kunjungan perdananya di Gorontalo pada Kamis (10/8).

Menaker Ida Fauziyah dan rombongan disambut dengan adat Mopotilolo dan diterima Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya, Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Budiyanto Sidiki, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, dan Rektor Universitas Negeri Gorontalo (UNG).

"Kehadiran Ibu Menteri menjadi kado spesial bagi saya, mengingat beliau (Menaker) juga atasan saya di Kementerian Tenaga Kerja RI," kata Gubernur Ismail Pakaya.

Mopotilolo merupakan upacara adat Gorontalo untuk menyambut pejabat negara yang baru pertama kalinya menginjakkan kaki di Gorontalo.

Penyambutan dilaksanakan oleh para pemangku adat U Duluwo Limo Lo Pohalaa (dewan adat dari lima negeri adat Gorontalo).

Baca juga: Wapres disambut adat Mopotilolo saat tiba di Gorontalo

Penyambutan adat Mopotilolo diiringi tabuhan genderang adat dan tarian Longgo atau tarian perang Gorontalo.

Prosesi tersebut berlangsung di ruangan VIP Bandar Udara Djalaludin Gorontalo. Prosesi Mopotilolo dimulai dengan penyerahan persembahan adat berupa minuman dan makanan tradisional.

Prosesi dilanjutkan dengan pengucapan petuah adat dan diakhiri dengan pembacaan doa untuk memohon keselamatan dan kesehatan kepada Menaker Ida Fauziyah bersama rombongan selama berada di Gorontalo.

Kunjungan kerja Menaker Ida Fauziyah ke Gorontalo akan berlangsung selama dua hari.

Beberapa kunjungan yang terjadwal adalah memberikan kuliah umum di Universitas Negeri Gorontalo, dilanjutkan dengan peninjauan Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas Pesantren Al-Huda Gorontalo.

Baca juga: Gubernur: Lembaga adat harus jaga eksistensi adat Gorontalo


 

Pewarta: Susanti Sako
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2023