Beograd (ANTARA) - Polisi Kosovo pada Jumat mengadakan pencarian di sedikitnya lima lokasi di tiga kotamadya yang mayoritas dihuni warga beretnis Serbia yang berada di utara Kosovo.

"Operasi itu dilakukan berkaitan dengan kejadian baru-baru ini di desa Banjske," menurut pernyataan polisi.

Operasi tersebut dipimpin oleh unit terkait dari kepolisian Kosovo, dengan kehadiran jaksa di tempat.

"Pada kesempatan ini, polisi Kosovo menginformasikan warga agar mereka tidak perlu khawatir. Polisi hanya menjalankan perintah pengadilan untuk pengendalian melalui koordinasi dengan Misi Supremasi Hukum Uni Eropa di Kosovo (EULEX) dan KFOR (Pasukan Kosovo NATO)," lanjut polisi.

Media setempat mengatakan bahwa pencarian termasuk properti milik Milan Radoicic, wakil presiden Serbian List, sebuah partai politik kecil di Kosovo di Kota Zvecan.

Sebelumnya pada Minggu, bentrokan terjadi di desa Banjska, Kosovo utara di dekat perbatasan Serbia, ketika sebuah kelompok bersenjata Serbia memblokir sebuah jembatan dengan dua truk.

Baku tembak terjadi setelah kelompok itu melepaskan tembakan ke arah polisi, membuat seorang polisi tewas dan lainnya terluka.

Sejumlah besar pasukan keamanan kemudian dikerahkan di wilayah itu, serta perbatasan Bmjak antara Kosovo dan Serbia ditutup.

Perdana Menteri Albin Kurti mengklaim kelompok bersenjata Serbia itu diketuai Radoicic.
.
Kawasan itu menjadi tempat kerusuhan sejak April, ketika etnis lokal Serbia memboikot pemilihan di Kosovo utara, menyusul protes menentang pemilihan wali kota beretnis Albania.

Albania hingga kini menjadi etnis terbesar di Kosovo, menyusul Serbia, yang separuhnya tinggal di bagian utara Kosovo.

Di tengah kerusuhan akibat pemilihan itu, penjaga perdamaian NATO dikerahkan, termasuk sekelompok bala bantuan tambahan dari Turki.

Kosovo menyatakan kemerdekaannya dari Serbia pada 2008 dan memperoleh pengakuan dari banyak negara, termasuk Turki.

Namun, Beograd tidak pernah mengakui Kosovo dan menyebut wilayah itu sebagai bagian dari Serbia.

Baca juga: Presiden Serbia dan Kosovo temui pemimpin negara-negara Eropa
Baca juga: NATO siap kerahkan pasukan tambahan redam kerusuhan Kosovo
Baca juga: PBB desak pihak yang berkonflik di Kosovo untuk menahan diri


Sumber: Anadolu

Penerjemah: Yoanita Hastryka Djohan
Editor: M Razi Rahman
Copyright © ANTARA 2023