Jadi seperti pasar malam acaranya dan masuknya juga gratis.
Jakarta (ANTARA News) - Malam final pemilihan Abang None Jakarta 2013 yang akan diselenggarakan di Tuga Monumen Nasional (Monas) hari ini, Rabu (3/7) akan juga dimeriahkan dengan Pasar Gambir.

"Yang seru nanti itu ada Pasar Gambir," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Budaya Arie Budhiman, di Balaikota DKI Jakarta, Rabu.

Ia menyebutkan akan ada ratusan pedagang kuliner khas Betawi yang menjajakan makanan. "Pasar Gambir itu ada 100 kuliner dari paguyuban kuliner Betawi," kata Arie.

Tidak hanya itu, Dinas Usaha Kecil Menengah DKI Jakarta juga akan membantu mengisi dengan ratusan usaha kecil di bidang kuliner. "PKL juga bisa ditampung tapi memang ditata," katanya.

Pasar yang mulai pukul 15.00 WIB tersebut juga akan diisi dengan panggung hiburan. Panggung tersebut untuk menampung kesenian khas Betawi seperti Gambang Kromo.

"Panggungnya kecil. Khan panggung besarnya untuk Abang None," katanya.

Warga juga bisa memanfaatkan pasar tersebut bersama dengan keluarga karena menurut Arie pasar tersebut juga menyediakan beberapa arena permainan seperti Komidi Putar dan kincir angin.

"Jadi seperti pasar malam acaranya dan masuknya juga gratis," katanya.

Sementara itu, Malam Final Abang None Jakarta juga turut mengundang Mantan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta serta Duta Besar dari negara lainnya.

"Tapi saya tidak tahu mereka datang atau tidak," katanya.

Pewarta: Deny Yuliansari
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013