Jakarta (ANTARA) - Tecno memperluas salah satu seri dari ponsel pintar ramah di kantong yaitu seri Spark dengan merilis Tecno Spark 20.

Ponsel pintar itu hadir dengan chipset besutan MediaTek yaitu Helio G85 yang dipadukan dengan RAM 8GB dan memori penyimpanan 256 GB, dilaporkan oleh GSM Arena, Jumat (1/12).

Kabar ponsel baru itu pertama kali diketahui dari situs web global dari Tecno yang menampilkan spesifikasi lengkap dari Tecno Spark 20, namun, belum dirinci berapa harga dari ponsel pintar ini. Adapun dari spesifikasi layar, Tecno Spark 20 dilengkapi dengan layar IPS LCD berukuran 6,6 inci dengan resolusi HD+ dan refresh rate 90Hz.

Lalu untuk spesifikasi kamera, Tecno Spark 20 itu memiliki kamera utama 50 MP yang didukung dengan lensa AI serta flash LED ganda.

Baca juga: TECNO hadirkan varian baru dan desain "flagship" di seri SPARK 10 NFC

Pada sisi kamera depan, ponsel pintar ini dibekali dengan kamera depan 32 MP. Hal yang menarik ialah, tempat kamera depan Tecno Spark 20 uga dapat notifikasi mirip dynamic island pada iPhone.

Meski bukan ponsel pintar Android pertama yang mengusung sistem serupa, namun, tetap saja hal ini dapat menjadi salah satu daya tarik untuk penggunanya.

Dari sisi sistem operasi, sebagai dasarnya ponsel ini menggunakan Android 13 yang dipadukan dengan sistem operasi besutan Tecno yaitu HiOS.

Untuk daya ponsel pintar ini hadir dengan baterai 5000 mAh dan didukung dengan pengisian daya 18W.

Membahas segi keamanan, ponsel itu hadir dengan sensor sidik jari yang ditempatkan di bagian samping. Ponsel itu juga masih menghadirkan jack headphone untuk dukungan audio.

Keunggulan lainnya dari ponsel tersebut ialah telah mengantongi sertifikasi IP53 yang artinya ponsel ini bisa tahan pada cipratan air dan debu. Ada empat warna yang dikenalkan oleh Tecno untuk Spark 20 yaitu Gravity Black, Cyber White, Neon Gold, dan Magic Skin Blue.

Baca juga: TECNO resmi luncurkan SPARK 10 NFC guna menjawab kebutuhan pasar

Baca juga: Realme GT5 diprediksi pakai chipset Snapdragon 8 Gen 2

Baca juga: vivo V29 resmi rilis di Indonesia bisa dipesan mulai 7 September

Penerjemah: Livia Kristianti
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2023