Los Angeles (ANTARA News) - The Rolling Stones telah mengumumkan tanggal konser bagi rangkaian turnya yang bertajuk "A Bigger Bang" di AS yang tertunda pada awal tahun ini, menyusul luka di kepala yang dialami gitaris Keith Richards akibat jatuh dari pohon kelapa saat liburan di Fiji. Kelompok rocker kawakan itu, yang kini sedang menggelar tur keliling di Eropa, akan membuka konsernya pada September di Stadion Gilette sebelum menuju Chicago, Seattle, Phoenix, Las Vegas dan Vancouver, British Columbia, sebelum menutup pertunjukan kelilingnya di Los Angeles pada 18 Nopember. Sebagian besar dari show akan berlangsung di pentas stadion besar dengan penggemar di balkon di belakang kami," kata pentolan The Rolling Stones, Mick Jagger, dalam pernyataannya melalui video, seperti dilansir DPA. "Kami akan main di banyak kota yang belum pernah kami kunjungi dan juga akan kembali ke beberapa tampat favorit kami." Para rocker gaek tersebut memulai tur dunianya di Boston pada Agustus lalu sebelum menunda rangkaian turnya di Eropa akibat luka kepala Richards. Mereka telah beraksi di depan lebih dari 4,5 juta penggemar dalam tur mereka hingga sejauh ini. Tiket untuk pertunjukan baru itu dijual sejak Senin. (*)

Copyright © ANTARA 2006