Jakarta (ANTARA) - Sepasang barongsai muncul di tengah keramaian penumpang Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Whoosh, di Stasiun Halim pada perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh pada Sabtu (10/2).

Libur panjang Tahun Baru Imlek dan Isra Mi'raj mendorong lonjakan penumpang hingga 50 persen yang ingin berlibur ke beberapa objek wisata di Bandung.

Barongsai berwarna merah dan kuning mengelilingi setiap sudut stasiun, dimulai dari loket pemesanan tiket hingga menampilkan atraksi di peron tempat naik-turun penumpang. Suara iringan alat musik tradisional yang cukup keras berhasil menarik perhatian penumpang, terutama anak-anak kecil yang antusias memberikan angpau sebagai saweran.

Salah seorang penumpang Yuli mengaku menemani putrinya yang masih balita untuk mengambil gambar dengan barongsai. Dia dan empat anggota keluarganya pertama kali mencoba naik kereta cepat untuk merayakan libur panjang di Bandung.

"Kami masih punya waktu satu jam untuk menunggu sebelum keberangkatan, kehadiran barongsai ini sangat menarik," kata dia saat ditemui di Stasiun Halim.

Cerita lainnya dari Iin, penumpang kereta yang sedang menyantap sarapan di sebuah gerai makanan di stasiun saat iring-iringan barongsai menghampirinya. Hiburan ini menemani waktu luang mereka sembari menunggu keberangkatan kereta.

Seperti halnya Yuli, Iin juga baru pertama kali mencoba kereta cepat. Biasanya dia berlibur ke Bandung menggunakan kendaraan pribadi yang membutuhkan waktu tiga jam, belum termasuk saat macet, sementara kereta cepat Whoosh hanya membutuhkan waktu 45 menit.

"Kami jalan-jalan pulang-pergi ke Bandung karena memang waktu perjalanan tidak sampai 1 jam, pergi pagi kemudian sore atau malam pulang lagi ke Jakarta," kata Iin

General Manager Corporate Secretary PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Eva Chairunisa menyebut hiburan barongsai adalah untuk menghadirkan pengalaman menyenangkan bagi penumpang, khususnya pada momentum Tahun Baru Imlek. Pengelola juga membagikan jeruk kepada beberapa penumpang yang menggunakan pakaian merah.

"Sebagai bentuk antisipasi, KCIC telah menambah perjalanan hingga totalnya mencapai 48 perjalanan per hari," kata Eva dalam keterangannya.

Tahun 2024 menjadi tahun pertama kereta cepat merayakan Tahun Baru Imlek sejak diresmikan empat bulan lalu. Hiburan barongsai juga hadir di Stasiun Kereta Cepat Padalarang dan Tegalluar.

Eva menyebut jumlah penumpang meningkat saat libur panjang yang dimulai sejak libur nasional Isra Mikraj pada 8 Februari 2023. Total pemesanan tiket dalam lima hari hingga 11 Februari mencapai 86 ribu penumpang, meningkat 50 persen dibandingkan pekan sebelumnya, terutama puncaknya tercatat pada Kamis (8/2) yang mencapai 20 ribu penumpang dalam sehari.

"Sebagai bentuk antisipasi, KCIC telah menambah perjalanan hingga totalnya mencapai 48 perjalanan per hari," kata Eva dalam keterangannya

Tingginya minat penumpang kereta salah satunya karena pengelola menawarkan tiket masuk gratis ke beberapa objek wisata populer di Bandung bagi pemegang tiket Whoosh. Salah satunya Yuli dan keluarganya yang ingin mencoba kereta cepat karena ada promosi tiket masuk gratis ke objek wisata Dusun Bambu.


 

Pewarta: Xinhua
Editor: Imam Budilaksono
Copyright © ANTARA 2024