Kabupaten Toba, Sumatera Utara (ANTARA) -
PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Indonesian Tourism Development Corporation/ITDC), berkoordinasi dengan pemerintah daerah yaitu Pemerintah Kabupaten Toba dan Pemprov Sumatera Utara untuk memberdayakan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) selama penyelenggaraan F1 Powerboat Danau Toba 2024.
 
Stakeholder Manajemen Panitia Nasional F1H2O Danau Toba, Gresita Siahaan, mengatakan panitia meminta pemda untuk mengkurasi jumlah UMKM yang berada di sisi luar venue utama, agar penataannya bisa rapi dan menarik.
 
"Jadi di dalam venue utama ada 20 UMKM, kemudian untuk di luar, kami sudah berkoordinasi dengan pemkab untuk mengkoordinasikan kepada para pelaku usaha," kata Gresita kepada ANTARA di lokasi venue utama yaitu Pelabuhan Mulia Raja Napitupulu, Balige, Kamis.
 
Panitia juga meminta agar pemda mengarahkan kepada para pelaku usaha yang memiliki kafe atau tempat makan di sekitar lokasi balapan untuk berkreasi menawarkan paket wisata kepada wisatawan, berupa penjualan makanan dan minuman sekaligus tempat untuk menonton perlombaan jet air tersebut.
 
"Silakan pemilik kafe membuat package bundling (pengelompokan paket), jadi sambil makan dan minum bisa juga menonton bagi konsumen atau wisatawan," ujar dia.
 
Gresita menekankan, semua itu dilakukan guna memberdayakan atau membangkitkan perekonomian masyarakat sekitar, sehingga semua bisa merasakan dampak positif dari penyelenggaraan ajang kelas dunia itu.
 
Selain menata UMKM di dalam serta berkoordinasi untuk yang berada di luar venue utama, panitia juga meminta pihak kepolisian untuk mengatur lalu lintas di luar lokasi balapan, sehingga semua wisatawan atau pengunjung yang hadir bisa nyaman dan aman.
 
Dia menambahkan, di dalam lokasi utama, penonton bisa berbelanja UMKM andalan khas dari kawasan Danau Toba seperti Onan Kopi, Food Mora Toba, Ulos Etnik Toba.
 
F1 Powerboat Danau Toba 2024 akan diikuti 18 pembalap dari sembilan tim.
 
Pada 2-3 Maret nanti, Indonesia untuk kedua kalinya menjadi tuan rumah penyelenggaraan balapan perahu motor super cepat atau F1H2O (F1 Powerboat) seri Danau Toba.
 
Penyelenggaraan powerboat nanti juga spesial, karena merupakan edisi ke-300 sejak diselenggarakan pada 1984 di 39 negara.

Baca juga: ITDC ajak masyarakat untuk bantu promosi F1 Powerboat Danau Toba 2024
Baca juga: Pembukaan F1 Powerboat Danau Toba libatkan 245 orang pengisi hiburan

Pewarta: Donny Aditra
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2024