Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita hukum dan kriminal di DKI Jakarta pada Senin (4/3) yang masih layak untuk dibaca hari ini antara lain polisi tangkap begal motor hingga asisten rumah tangga (ART) yang curi uang majikan Rp73 juta, ternyata kerap pindah tempat persembunyian.

Berikut rangkumannya:


1. Polisi ungkap kejanggalan pada penemuan jenazah wanita di Angke

Polisi mengungkap adanya dua kejanggalan pada penemuan jenazah seorang wanita berinisial S (54) di sebuah indekos RT/RW 04/01 Angke, Tambora, Jakarta Barat, Minggu (25/2).

Kejanggalan yang ditemukan, yaitu pertama ketika tim masuk ke tempat kejadian perkara (TKP), jenazah dalam posisi terlentang dengan badan tubuhnya tertutup oleh bantal dan kain yang digunakan seperti selimut.

Baca selengkapnya di sini
 


2. Polisi tangkap dua pencuri motor yang beraksi belasan kali di Jakarta

Kepolisian Sektor (Polsek) Kelapa Gading, Polres Metro Jakarta Utara, menangkap dua pelaku pencurian sepeda motor berinisial MM (35) dan A (23) karena telah belasan kali melakukan aksi pidana tersebut di Jakarta.

"Tersangka mengakui telah melakukan pencurian sepeda motor sebanyak 18 kali dalam kurun waktu 12 bulan di Jakarta," kata Kapolsek Kelapa Gading Kompol Maulana Mukarom saat jumpa pers di Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya di sini
 


3. Polisi tangkap lima begal pengonsumsi sabu sebelum beraksi

Polisi menangkap lima tersangka kasus pembegalan di kawasan Tamansari, Jakarta Barat, yang mengonsumsi narkotika jenis sabu sebelum beraksi.

Kapolsek Metro Tamansari Kompol Adhi Wananda mengatakan, lima tersangka yang ditangkap adalah K, SL, A, R yang bertindak selaku eksekutor serta J selaku kapten dan juga joki.

Baca selengkapnya di sini
 


4. ART pencuri uang majikan Rp73 juta kerap pindah tempat persembunyian

Polisi mengungkap asisten rumah tangga (ART) yang mencuri uang majikannya hingga Rp73 juta selalu berpindah tempat persembunyian, setelah melancarkan aksinya.

"Pelaku sempat bersembunyi di Tangerang dan Bandar Lampung sebelum berhasil ditangkap di Bekasi," kata Kapolsek Pancoran, Polres Metro Jaksel Kompol Sujarwo di Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya di sini



5. Polisi ungkap laman dan sertifikat palsu keturunan nabi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya mengungkap kasus pembuatan laman atau website dan sertifikat palsu dari Rabithah Alawiyah, lembaga otoritatif yang memberi legitimasi pewaris garis keturunan Nabi Muhammad SAW.

"Satu orang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut yakni, JMW (24), pria asal Bulak Simpul, Kalideres, Jakarta Barat, " kata Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak saat dikonfirmasi, Senin.

Baca selengkapnya di sini

Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2024