Jakarta (ANTARA) - PT Pertamina Gas (Pertagas) sebagai afiliasi Subholding Gas Pertamina, memborong 6 penghargaan pada ajang UKM CSR Awards Asia 2024 sebagai pengakuan atas kontribusi dalam memajukan usaha kecil menengah (UKM) di sekitar wilayah operasinya melalui implementasi program Corporate Social Responsibility (CSR).

Corporate Secretary Pertamina Gas, Muhammad Baron dalam keterangan di Jakarta, Rabu mengungkapkan bahwa komitmen Pertagas dalam membina UKM tidak lepas dari upaya mendukung capaian Sustainable Development Goals (SDGs) utamanya Poin 8 mengenai Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi.

Selain itu, dalam menjalankan bisnis dan investasi perusahaan selalu mengedepankan aspek lingkungan, sosial, dan tata Kelola perusahaan yang sesuai dengan prinsip Good Corporate Governance (GCG).

“Melalui berbagai inisiatif, Pertamina Gas berkomitmen untuk terus mendukung pertumbuhan dan perkembangan UKM, memperkuat kemitraan dengan masyarakat dalam upaya penerapan CSR yang berkelanjutan,” tambah Baron.

Dari enam penghargaan ajang UKM CSR Awards Asia 2024 yang diselenggarakan oleh La Tofi School of CSR dan Portman Education, empat diantaranya untuk kategori perusahaan diraih oleh unit usaha Pertagas. Yaitu Operation East Java Area (OEJA) kategori Pengembangan UKM Kelompok Wanita dengan program Kidung Tanggulangin, Operation Kalimantan Area (OKA) kategori Pengembangan UKM Kelompok Pemuda dengan program Kampung Bersama.

Kemudian, Operation South Sumatera Area (OSSA) kategori Pengembangan UKM Kelompok Petani/Nelayan dengan program PUSAKA Tani dan Operation West Java Area (OWJA) kategori Mitra Pengembangan CSR UKM dengan program Perisai Jaga Bumi.

Penghargaan lain diperoleh unit usaha Operation West Java Area (OWJA) yaitu program Kawat Cinta dari UKM KWT Kenanga yang berhasil meraih penghargaan kategori UKM Makanan dan Minuman. Program ini telah dirintis sejak tahun 2020 di Desa Tanjung Cilamaya yang mengangkat isu rawan pangan sehingga mampu memberdayakan ibu–ibu mantan buruh migran melalui produksi makanan dan minuman hasil pekarangan.

Oleh karena konsistensinya dalam mendampingi masyarakat, PT Pertamina Gas juga meraih penghargaan tertinggi sebagai The Best Anugerah UKM TJSL Asia 2024 yaitu penghargaan perusahaan terbaik yang berkomitmen dalam menjalankan program – program CSR sehingga berdampak positif bagi masyarakat di sekitar wilayah operasinya.

Sustainability Expert La Tofi School of Social Responsibility yang juga salah satu Anggota Tim Penilai Anugerah UKM TJSL Asia 2024, Aris Damono berharap, perusahaan-perusahaan di Asia dapat semakin menguatkan kolaborasinya dengan UKM-UKM di wilayahnya masing-masing agar kesepahaman tentang keberlanjutan dan CSR di antara mereka menjadi semakin baik dan strategis.

Baca juga: Laba bersih Pertagas 2023 naik 18,2 persen
Baca juga: Pertagas pastikan keandalan penyaluran energi ke berbagai industri
Baca juga: Pertagas mulai kembangkan bisnis produk petrokimia dan energi bersih

 

Pewarta: Faisal Yunianto
Editor: Biqwanto Situmorang
Copyright © ANTARA 2024