Ramallah (ANTARA) - Direktur Eksekutif Dana Anak-anak PBB (UNICEF), Catherine Russell menggambarkan skala dan laju kehancuran di Jalur Gaza sebagai hal yang mengejutkan.

Lewat unggahan di X, Russell mengatakan bahwa perang di Gaza telah menyebabkan lebih dari 13.000 anak-anak terbunuh dan sejumlah besar korban luka.

Russell menambahkan bahwa agresi di Gaza telah merenggut nyawa para guru, dokter dan juga pekerja kemanusiaan.

Pejabat PBB tersebut mendesak agar permusuhan di Gaza segera dihentikan, menyatakan bahwa rumah, sekolah serta rumah sakit telah hancur. Kelaparan di Gaza bakal segera terjadi, katanya memperingatkan.

Agresi Israel yang berlangsung di Jalur Gaza sejak 7 Oktober telah membunuh 33.137 warga Palestina, kebanyakan anak-anak dan perempuan, serta melukai lebih dari 75.815 lainnya, menurut data awal.

Sumber: WAFA
Baca juga: Lebih dari 600 ribu anak di Rafah kelaparan di tengah serangan Israel
Baca juga: UNICEF: Kematian anak-anak di Gaza diperkirakan meningkat pesat
Baca juga: UNICEF kembali serukan perlindungan anak-anak di Gaza

Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2024