London (ANTARA News) - Jose Mourinho mengatakan Juan Mata bisa meninggalkan Chelsea bulan ini meskipun ia berharap Mata tidak melakukannya.

Mourinho membuka pintu lebar-lebar jika Mata ingin meninggalkan Chelsea.

Mata yang menjadi andalan Chelsea pada dua tahun terakhir menunjukkan rasa kesalnya ketika digantikan Oscar di menit ke-53 ketika Chelsea menang 3-0 di kandang Southampton, Rabu malam (1/1).

Jose Mourinho mengatakan tidak menyadari reaksi Mata setelah dipanggil keluar, tetapi ia ingin agar Mata tetap berada di Stamford Bridge .

"Saya tidak ingin dia pergi, itu adalah pendapat saya dan itu adalah keinginan saya, tapi (jika ia ingin pergi) saya tidak akan larang," kata Jose Mourinho dilansir dari laman Four four two, (1/1).

"Klub juga tidak akan melarang, jadi jika pemain tersebut ingin bicara soal pindah, kami tunggu," tambah mantan pelatih yang sukses di Inter Milan ini.

"Tapi, jika Anda bertanya apakah saya ingin menjualnya, saya tidak ingin. Saya tidak melihat reaksinya, dia kecewa karena tidak bermain baik padahal, kita harus menang," tambahnya.

"Jika kita tidak memenangi pertandingan ini maka akan tertinggal dari pemuncak klasemen," pungkas Jose Mourinho.

Penerjemah:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014